Mohon tunggu...
Diaz Latif
Diaz Latif Mohon Tunggu... Editor - Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

edit thing for fun

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

UI Green Metrics Berperan dalam Mengatasi Pemanasan Global?

3 Juli 2024   17:39 Diperbarui: 3 Juli 2024   18:30 108
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sebelum masuk ke topik utama, saya mau menjelaskan dulu apa itu UI GreenMetrics. Jadi UI GreenMetric itu seperti ajang adu gengsi antar kampus seluruh dunia, tapi bukan soal siapa yang paling keren atau paling pinter, melainkan siapa yang paling peduli sama lingkungan. Mereka seperti sedang lomba, bagaimana caranya kampus bisa jadi tempat yang adem, hemat energi, dan minim dari sampah.

Dan menurut saya sendiri UI GreenMetric itu sudah berperan dalam mengatasi pemanasan global. UI GreenMetric adalah sebuah inisiatif dari Universitas Indonesia yang bertujuan untuk mengukur dan membandingkan upaya keberlanjutan lingkungan di berbagai universitas di seluruh dunia. UI GreenMetric mendorong universitas untuk mengadopsi praktik-praktik ramah lingkungan dan mengurangi dampak negatif mereka terhadap lingkungan, termasuk kontribusi terhadap pemanasan global.Karena dengan diadakannya UI GreenMetric ini, semua Universitas yang ada di dunia bisa ikut mengatasi pemanasan global, contohnya:

  • Meningkatkan Kesadaran: UI GreenMetric meningkatkan kesadaran tentang pentingnya keberlanjutan lingkungan di kalangan universitas dan masyarakat luas. Dengan mempublikasikan peringkat dan indikator kinerja lingkungan, UI GreenMetric mendorong universitas untuk lebih memperhatikan dan bertanggung jawab terhadap dampak lingkungan mereka. 
  • Mendorong Aksi Nyata: UI GreenMetric tidak hanya mengukur, tetapi juga mendorong universitas untuk mengambil tindakan nyata dalam mengurangi emisi gas rumah kaca, menghemat energi, mengelola limbah, dan mengadopsi praktik-praktik ramah lingkungan lainnya. Melalui partisipasi dalam UI GreenMetric, universitas berkomitmen untuk terus meningkatkan kinerja lingkungan mereka.
  • Berbagi Praktik Terbaik: UI GreenMetric menyediakan platform bagi universitas untuk berbagi praktik terbaik dan inovasi dalam bidang keberlanjutan lingkungan. Dengan belajar dari satu sama lain, universitas dapat mengadopsi solusi yang efektif dan efisien dalam mengurangi dampak lingkungan mereka. 
  • Menciptakan Standar Global: UI GreenMetric telah menjadi standar global dalam penilaian kinerja lingkungan universitas. Dengan menggunakan metodologi yang komprehensif dan transparan, UI GreenMetric memberikan acuan bagi universitas untuk mengukur kemajuan mereka dalam mencapai tujuan keberlanjutan. 
  • Dan yang terakhir yaitu Mendorong Kolaborasi: UI GreenMetric mendorong kolaborasi antara universitas, pemerintah, dan sektor swasta dalam mengatasi tantangan lingkungan. Dengan bekerja sama, berbagai pihak dapat mengembangkan solusi yang lebih efektif dan berkelanjutan untuk mengurangi emisi gas rumah kaca dan dampak perubahan iklim.  

Yap, itu semua adalah adalah tujuan diadakannya UI GreenMetric, dan sampai saat ini menurut saya dengan diadakannya UI GreenMetric ini sangatlah membantu untuk berperan mengatasi pemanasan global, walaupun tidak memang terlihat atau terasa dampaknya yang begitu signifikan, tetapi setidaknya dengan diadakannya UI GreenMetric ini bukan hanya untuk kampus-kampus tetapi seluruh manusia yang ada di Bumi ini ikut untuk memajukan mengatasi pemanasan global yang sudah terlalu berlebihan.

UI GreenMetric ini memang sudah berperan dalam mengatasi pemanasan global, tetapi pada akhirnya jika hanya kampus-kampus yang ada di dunia ini yang berperan dalam mengatasi pemanasan global apakah efeknya akan begitu terasa ?
Jadi kita sebagai manusia yang menempati bumi ini harus berperan juga dalam mengatasi pemanasan global, kita sebagai manusia harus bisa menjaga kestabilan iklim dan suhu yang ada di Bumi ini dengan cara sederhana dulu, seperti tidak menggunakan AC yang berlebihan, ataupun mengurangi penggunaan energi yang menggunakan bahan bakar fosil.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun