SUNGAILIAT -- Berdasarkan peraturan menteri kesehatan RI No. 15 Tahun 2016 tentang Istithaah kesehatan jemaah haji, yang merupakan hak setiap warga negara yang akan menunaikan ibdah haji, Pemerintah Kabupaten Bangka melalui Dinas Kesehatan pada Sabtu (24/03/2018) pagi tadi melaksanakan kegiata sosialisasi pembinaan jemaah calon haji di Gedung Sepintu Sedulang.
Kegiatan yang bertujuan untuk implementasi Istithaah kesehatan jemah haji Kabupaten Bangka Tahun 2018 ini dibuka langsung oleh Staf Ahli Bupati Bangka Bidang Perekonomian, Drs. Dawami yang diikuti oleh seluruh calon jemaah haji Kabupaten Bangka sebanyak 318 orang.
Saat membuka kegiatan ini, Drs. Dawami mengatakan Indonesi merupakan negara dengan jumlah jemaah haji terbanyak, dan Kabupaten Bangka yang mengirimkan jemaah haji tersebut maka sudah seharusnya menyiapkan kondisi kesehatan jemaah haji dengan sebaik-baiknya.
"Tanah suci merupakan tempat berkumpulnya berjuta orang dalam satu tempat dan waktu yang sama dengan cuaca yang ekstrim, sehingga agar dapat menjalankan proses ibadah haji dengan aman dan lancar maka perlu kesiapan dan persiapan yang matang terutama kesehatan"jelas Dawami.
Menurut Dawami istithaah haji ini bertujuan untuk mencapai kondisi kesehatan, menegendalikan faktor resiko kesehatan serta menjaga agar jemaah calon haji dalam kondisi sehat selamat selama perjalanan.
Lebih lanjut Drs. Dawami berpesan kepada seluruh calon jemaah haji Kabupaten Bangka untuk tetap menjaga kesehatan, karena ibadah haji merupakan ibadah yang 80% merupakan ibadah yang menggunakan fisik.
"Mudah-mudahan seluruh calon jemaah haji Kabupaten Bangka dari mulai berangkat sampai pulangnya nanti tetap sehat dan selamat serta menjalankan proses ibadah dengan lancar sehingga menjadi haji yang mabrur"ujarnya.
Dirinya juga mengucapkan trimaksih kepada dinas kesehatan Kabupaten Bangka yang telah melakukan pelayanan dan pemeriksaan kesehatan calon jemaah haji dengan baik dan maksimal.
"Setiap tahun pelayanan yang diberikan noleh dinas kesehatan semakin bagus, pengelolaan  haji khususnya Kabupaten Bangka semakin meningkat. Mudah-mudahan pengecekan kedepanya semakin baik dan bila perlu pengecekan ini jangan dilakukan satu kali"pungkas Staf Ahli Bupati Bangka Bidang Perekonomian, Drs. Dawami.