Masa pandemi ini membuat kita membutuhkan uang untuk memenuhi kebutuhan kita. Di masa pandemi kebutuhan pun semakin meningkat. Kebutuhan pokok, vitamin, dan lain-lain.
Kebutuhan yang bertambah, tetapi pemasukan tetap, bahkan ada yang berkurang dampak dari corona virus ini.
Pemasukan bertambah, tetap, atau pun berkurang jangan sampai membuat kita sedih. Namun, dengan pemasukan seadanya kita harus tetap menjalankan kehidupan ini. Berikut ada 4 trik mengatur keuangan di masa pandemi:
A. Belanjakan kebutuhan pokok
Saat menerima gaji/penghasilan, belanjakan ke kebutuhan pokok dan tahan keinginan membeli hal lain yang dinilai belum begitu dibutuhkan.
B. Menghemat dan menabung
Uang yang dimiliki jangan langsung dihabiskan. Belajarlah menghemat dan menyisikan sedikit dari uang yang kita punya. Bisa menabung di celengan atau bank. Uang tabungan dapat digunakan sewaktu-waktu ada kebutuhan mendadak.
C. Hindari membeli barang yang kurang dibutuhkan
Biasanya beberapa wanita sering melakukan hal ini. Saat di rumah sudah mencatat kebutuhan pokok yang akan dibeli, tetapi saat sampai di tempat tujuan dan ada diskon tas bagus langsung dibeli juga. Di masa pandemi ini, kejadian tersebut jangan dilakukan. Gunakan uang secukupnya.
D. Sedekah dan membuat usaha
Setelah membeli kebutuhan pokok dan menabung, kita jangan lupa untuk bersedekah kepada orang lain yang sedang mengalami kesulitan. Agar uang yang kita punya bermanfaat untuk diri sendiri dan juga orang lain. Selain itu, mulailah membuat usaha kecil-kecilan. Hal ini diharapkan uang yang kita miliki semakin berkembang/bertambah.
Keempat trik mengatur keuangan di masa pandemi ini dapat diterapkan pada diri kita semua. Agar meskipun masa pandemi belum juga selesai, keuangan kita dapat stabil dan terkendalikan. Hindari pemborosan dan gunakan uang yang kita punya untuk memenuhi kebutuhan pokok serta membantu orang yang kesulitan. Tunggu kapan lagi? Yuk, sekarang kita terapkan trik ini!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H