Ada satu pendapat sahabat saya yang cukup menggelitik saya. Menurutnya, wanita intelek/cerdas itu tidak seksi sama sekali, karena mereka hanya menggunakan cara berpikir yang rasional saja alias hanya menggunkan logikanya saja. Dan ini yang membuat mereka tidak terlihat seksi. Saya terbengong. Meski dalam pengertian yang saya maksud, keseksian itu akan timbul dengan sendirinya seiring dengan otak yang cerdas dan kerendahan hati yang dimiliki.
Dalam kegamangan, akhirnya saya berpikir apakah karena sahabat saya itu masih sangat muda sehingga Ia berpendapat seperti itu?! Mungkin menurutnya slogan 3 B (Brain, Beauty, Behaviour) itu cuma sekedar slogan atau isapan jempol belaka. Atau, mungkinkah pendapatnya itu benar setelah Ia berkata : "Mbak, jika orang bicara itu ringan tanpa ada beban, kenyataanya lain?" Katanya memberikan alasan pada saya.
Saya tertegun.
Apa betul pendapat benar?
Apa karena saya bukan bagian dari wanita intelek/cerdas itu, maka saya dengan mudah berpendapat tanpa beban sama sekali?
Jangan-jangan pendapatnya itu benar, karena disini kapasitas saya hanya sebagai penonton alias bukan Si Intelek itu. Karena biasanya "Si Penonton itu suka merasa lebih pintar dari pemain", padahal kenyataannya sebaliknya.
Sahabat, saya tidak tau yang sesungguhnya terjadi dengan wanita-wanita intelek/cerdas itu. Tetapi saya percaya, mungkin sahabat adalah salah satu dari wanita intelek/cerdas tersebut, atau mungkin wanita intelek/cerdas itu justru bagian dalam hidup para sahabat.
Satu pertanyaan menggelitik :
"Apakah betul wanita intelek/cerdas itu selalu berpikir rasional dan menggunakan logika saja, tanpa pernah melibatkan hati ?"
Semoga pencerahan bisa saya dapat dari para sahabat. Akhir kata, saya haturkan terimakasih atas urun pendapatnya.