Bantul, 6 Januari 2025 - Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Bantul menggelar kegiatan "Reading Day" yang diikuti oleh seluruh siswa dan beberapa guru pada Senin, (6/1). Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kemampuan literasi dan memperluas pengetahuan siswa.
Guru-guru yang mengikuti kegiatan ini antara lain Raihanah, Agustina, Susanti dan Tugiyo. Mereka membaca berbagai buku fiksi dan ada juga yang membaca artikel guna mendukung pengembangan profesionalisme.
Isti Bandini, Kamad MTsN 2 Bantul, memberi respon positif dalam kegiatan ini. "Kegiatan ini sangat penting untuk pembiasaan siswa, sekaligus meningkatkan kualitas pengajaran dan memperluas wawasan guru, semoga kedepannya tidak hanya siswa tapi semua guru juga ikut dalam kegiatan ini," ungkap Kamad Isti.
Kegiatan "Reading Day" ini akan menjadi program rutin MTsN 2 Bantul untuk mendukung kemajuan pendidikan dan meningkatkan kualitas literasi warga madrasah. (Dee)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H