Selamat pagi semesta
Kuawali rutinitas dengan gegap hati
yang membuncah lewat ucap syukur yang tiada terhingga
Selamat datang bulan kedelapan, bulan kebebasan
Hari ini hangat sang surya menyentuh peraba dengan lembutnya
Nun jauh di sana gunung tinggi menjulang dengan gagahnya
Hamparan sawah luas menghijau bercumbu embun yang sekejab saja
Udara surga yang mengalirkan nadi-nadi semangat meraih asa
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!