Mohon tunggu...
Dhiyaa Jauzaa Az Zahra
Dhiyaa Jauzaa Az Zahra Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Baru Universitas Diponegoro Prodi Ilmu Komunikasi

Generasi Z yang lemah tapi tidak mudah menyerah. Menyukai buku sejak kelas 1 SD. Gemar menulis tetapi hanya untuk pribadi dan ingin mengembangkannya supaya dapat dinikmati orang ramai.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Perpajakan: Dana Investasi Pendidikan sebagai Upaya Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia di Indonesia

30 Juni 2024   21:45 Diperbarui: 30 Juni 2024   22:33 78
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rohis SMAN 3 Kabupaten Tangerang

Untuk menciptakan pendidikan berkualitas, diperlukan sarana dan prasarana yang dapat mendukungnya. Sarana dan prasarana menjadi aspek penting yang dapat memberikan kenyamanan dan pengalaman yang terbaik bagi pelajar. Beberapa sarana pendidikan di antaranya, papan tulis, buku penunjang belajar, komputer, alat olahraga, dan alat praktikum, sedangkan contoh prasarana pendidikan antara lain ruang kelas, perpustakaan, ruang olahraga, laboratorium, ruang UKS, aula, ruang konseling, ruang ekstrakurikuler, dan kantin. Dengan terpenuhinya sarana dan prasarana pendidikan, pelajar dapat mengeksplorasi berbagai kegiatan sehingga dapat memberikan pengalaman dan keterampilan. Contohnya, apabila terdapat laboratorium yang mumpuni, pelajar dapat melakukan berbagai penelitian dan eksperimen yang akan menambah pengetahuan siswa. Hal tersebut dapat terpenuhi apabila terdapat dana yang mumpuni.

3. Menciptakan Pengalaman yang Adaptif bagi Pelajar

Pajak sebagai sarana pembangunan ekonomi berperan dalam pemenuhan kebutuhan pelajar di zaman ini. Di era globalisasi seperti saat ini, pendidikan harus dapat menyesuaikan diri guna menciptakan generasi emas bangsa yang adaptif terhadap perkembangan dunia. Pajak memberikan dana kepada kementerian maupun lembaga di bawah naungan pemerintah dalam kegiatan operasionalnya. Nantinya, kementerian maupun lembaga akan mengelola dana tersebut untuk operasionalnya termasuk dalam upaya peningkatan kualitas penduduk seperti, perlombaan, pembinaan, maupun pelatihan. Contohnya, Kampus Merdeka menjadi salah satu kegiatan yang dapat dilakukan oleh mahasiswa untuk mencari pengalaman seluas-luasnya selama berkuliah seperti, magang, pertukaran pelajar, hingga kegiatan mengajar. Berdasarkan paparan di atas, pajak berperan krusial dalam penyelenggaraan pendidikan yang inklusif dan berkualitas di Indonesia.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun