Wahai jiwa-jiwa yang terjatuh
lumpuh
bangkitkanlah api ruh
yang bersemayam pada tubuh
Janganlah terpaku
dalam termangu
yang tak berbuah haru
karena kekalutanmu
Janganlah binasa
dengan merusak raga
yang membuat terpenjara
dalam gejolak nyala bara
Wahai jiwa-jiwa yang rentan
janganlah dulu angkat tangan
tetaplah berjuang, kawan
sampai titik penghabisan
tetap berbuatlah
wahai jiwa-jiwa yang lemah
meskipun di titik terbawah
Sumber gambar: http://www.dw.com
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI