Mohon tunggu...
Putri Dewi
Putri Dewi Mohon Tunggu... Seniman - Pengajar, Penari dan penulis puisi

Menulis adalah jiwa yang berkembang

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Senja di Tepian Bengawan

27 Mei 2024   21:15 Diperbarui: 27 Mei 2024   21:30 67
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: dokumen pribadi

Terdiam aku di tepian bengawan
Menyapa senja dengan senyuman
Menanti buih-buih gelombang yang menerpa raga
Barangkali ada dingin yang sedikit menyembuhkan luka

Dingin yang datang dari ujung gunung
Tempat para Dewa duduk termenung
Dari sana datang hasil bumi
Yang menyangga hidup sebelum mati

Di tempat ini manusia bersujud mengukir aksara doa
Menggapai kemuliaan yang dibawa mega-mega
Membiarkan lara menggantung di sela-sela mendung
Dan lenyap oleh hujan yang bergejolak manja

Senja terbenam bersama irama gambang
Membentuk lagu bernada sendu
Aku pamit menelusuri belukar panjang
Menuju lembah cinta Sang Guru

Putri Dewi. 27.05.24

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun