Pria misterius
Yang suka bercanda
Bercerita kisah kelahirannya
Lahir langsung berpakaian lengkapÂ
Mencicip masakan blendi*)
Sambil tangannya memegang kalkulator
Pria misterius
Yang lebih nyaman di depan komputer
Mengelus elus komputer dengan sayang
Agar kompromi diajak bekerja
Pria misterius
Yang suka meronda setiap malam
Berkeliling kampung melibas dingin dan gelap
Sambil menyantap ronde
Menghangatkan badan
Pria misterius
Yang suka nganglo**)
Merebus wedang uwuh
Sambil melamun...
*) blendi : masakan sayur dengan cabe yang banyak
**) nganglo : memasak di anglo
# 25.05.2020
# written by Dewi Leyly
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI