Mohon tunggu...
Dewi Puspasari
Dewi Puspasari Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis dan Konsultan TI

Suka baca, dengar musik rock/klasik, dan nonton film unik. Juga nulis di blog: https://dewipuspasari.net; www.keblingerbuku.com; dan www.pustakakulinerku.com

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Berbuat Baik ke Sesama Membuat Hati Damai

20 April 2022   23:40 Diperbarui: 20 April 2022   23:46 430
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Si Mungil ikut dijaga oleh tetangga sehingga kini punya dua tuan (sumber gambar: dokpri)

Tetangga menyakinkanku ia tak keberatan mengurus kucingku yang bernama Mungil. Lagipula ia suka kucing dan si Mungil ini mirip dengan kucingnya yang dulu hilang. Si Mungil melahirkan di rumahnya dan terawat. 

Akhirnya si Mungil hingga sekarang punya dua tuan, aku dan tetanggaku itu. Aku sungguh berterima kasih kepada tetanggaku itu.

Masih tentang kucing, setiap aku pergi ke luar kota, aku menitipkan kucingku kepada satpam. Seorang satpam, kadang-kadang Pak Oding, kadang-kadang Pak Udin, datang ke rumahku setiap pagi dan sore memberi makan kucingku di halaman rumah. Ia juga menyiram tanamanku. Tanpa bantuannya aku pasti kerepotan dan cemas akan nasib kucing dan tanamanku.

Masih banyak lagi hal baik lainnya yang dilakukan para tetangga, sehingga menyadarkanku pentingnya menjaga hubungan baik dengan tetangga.

Wujud hablum minannas di lingkungan rumah juga bisa diwujudkan dalam berbagai hal. Contohnya adalah ikut bekerja bakti, datang di acara halal bihalal, dan ikut bergiliran berbagi takjil di masjid.

Kita juga bisa ikut bergiliran mengirim makanan takjil di masjid di lingkungan masing-masing (dokpri) 
Kita juga bisa ikut bergiliran mengirim makanan takjil di masjid di lingkungan masing-masing (dokpri) 


Hablum minannas sendiri juga bisa diterapkan di lingkup pekerjaan, dengan menghargai rekan kerja, termasuk para satpam, office boy, dan petugas kebersihan. Di lingkup pertemanan, kita juga bersikap baik kepada teman-teman, dengan menghargai perasaannya, menjaga toleransi beragama, dan menjauhi sikap-sikap yang membuat ia sedih atau kecewa kepada kita.

Dengan bersikap hablum minannas maka hati akan lebih damai dan hidup akan lebih tenang. Karena seperti kata orang bijak, 1000 teman itu kurang dan satu musuh itu kebanyakan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun