Mohon tunggu...
Dewi Puspasari
Dewi Puspasari Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis dan Konsultan TI

Suka baca, dengar musik rock/klasik, dan nonton film unik. Juga nulis di blog: https://dewipuspasari.net; www.keblingerbuku.com; dan www.pustakakulinerku.com

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

Para Bintang Film yang Juga Bermusik (2): Scarlett Johansson dan Zooey Deschanel

15 September 2020   22:52 Diperbarui: 15 September 2020   23:03 89
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Scarlett Johansson dan Zooey Deschanel dikenal sebagai bintang film yang populer dan cantik.  Di luar aktivitas mereka berakting, mereka juga dikenal sebagai penyanyi dan musisi. Lagu-lagu apa saja dari mereka yang menarik disimak?


Scarlett Johansson
Nama Scarlett mulai dikenal sejak ia berperan dalam "Lost in Translation". Sejak terlibat dalam "Avengers" nama Scarlett Ingrid Johansson semakin menggema. Apalagi kemudian namanya masuk dalam dua nominasi piala Oscar tahun ini, meski kemudian gagal mendapatkannya.

Di luar karier berfilmnya, Scarlett rupanya juga serius bermusik. Ia telah merilis tiga album, "Anywhere I Lay My Head"(2008) dan "Break Up"(2009). Kedua album ini masuk Billboard 200. Ia pernah menyumbangkan suaranya lewat lagu "Summertime" pada film "Unexpected Dreams - Songs from The Stars". Ia juga terlibat dalam film animasi musikal berjudul "Sing" (2016).

Album pertamanya terdiri atas 11 lagu. Satu lagu baru dan 10 lagu cover dari Tom Waits. Dalam album keduanya, ia menggandeng penulis lagu, Pete Yorn.

Scarlett juga pernah tergabung dalam band bernama Single dan merilis tembang "Candy". Tapi kemudian nama bandnya digugat oleh band yang bernama sama dan terbentuk lebih dulu.

Ketika kudengarkan lagu-lagunya, suaranya cukup bagus. Ia memiliki warna vokal yang khas dan cukup bertenaga.

Tembang "Set It All Free" yang merupakan OST "Sings" itu energik dan bertemakan 'girl power'. Lagu ini easy listening tapi agak mudah dilupakan.

Tembangnya "Falling in Down" bernuansa psychedelic. Musik dan suaranya intimidatif, unik, dan memberikan nuansa nostalgia. Dalam tembang ini ada David Bowie yang menyumbang suaranya sebagai penyanyi latar.

"Anywhere I Lay My Head" juga bernuansa tahun 80-an. Gaya bernyanyinya unik, serasi dengan musik synthesizer dan nuansa new wave. Lagi "Who Are You" memberikan nuansa ganjil seperti terjebak dalam album foto. Lagu "Green Grass" memberikan nuansa sinematik seperti dalam film spionase lawas.


Tembang "Bad Dreams" tetap mengusung musik elektronik tapi dengan nuansa lebih modern dibandingkan dengan albumnya sebelumnya. Kualitas vokal Scarlett juga terasah, lebih baik dan lebih stabil.


Sedangkan tembang "Candy" memiliki nuansa eklektik dengan musik elektronika. Rupanya Scarlett banyak terpengaruh oleh musik tahun 70 dan 80an. Unsur synthesizer dan gaya bermusik yang membuat imajinasimu terbang tinggi. Selera yang unik!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun