Mohon tunggu...
dewi sartika
dewi sartika Mohon Tunggu... Wiraswasta - ig : dewisartika8485

penyuka sejarah, travelling, kuliner, film dan olahraga

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Tebar Kebaikan dengan Sedekah Harta Bersama Lazismu Kota Malang

8 April 2024   19:22 Diperbarui: 8 April 2024   22:49 243
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Beberapa hari lalu, saya menerima sebuah WA. Isinya, mengingatkan untuk membayar zakat. Pengirimnya, sebuah lembaga sosial yang ada di wilayah Malang. Mengimbau orang untuk berbuat kebaikan dengan beramal melalui pesan via WA seringkali dilakukan lembaga-lembaga sosial.

Hal ini tentu saja sangat membantu sekali terutama bagi mereka yang memiliki kesibukan  mulai dari berburu baju baru, membuat kue atau menyelesaikan pekerjaan sebelum libur sehingga tak jarang hampir lupa membayar zakat atau bersedekah di Bulan Ramadan.

Ramadan menjadi bulan istimewa bagi umat Islam. Bagi sebagian kalangan, bulan ini memang sangat dinantikan mengingat kedatangan Ramadan identik sebagai momen obral pahala dari Allah SWT. Berbagai ibadah atau amal saleh  yang dilaksanakan saat Ramadan dihargai dengan pahala yang berlipat ganda.

"Barang siapa yang pada bulan itu mendekatkan diri kepada Allah dengan suatu kebaikan, nilainya seperti orang yang melakukan perbuatan yang diwajibkan pada bulan lainnya. Dan, barangsiapa yang melakukan suatu kewajiban pada bulan itu, nilainya sama dengan 70 kali lipat dari kewajiban yang dilakukannya pada bulan lainnya. Keutamaan sedekah adalah sedekah pada bulan Ramadan." (HR. Bukhari-Muslim)."

Umat Islam pun berlomba-lomba menunaikan amal saleh demi mendapatkan pahala yang berlipat ganda ini. Salah satu amalan yang banyak dilakukan orang di Bulan Ramadan adalah  melakukan sedekah harta.

Sedekah harta bisa dilakukan seseorang dengan cara memberikan langsung kepada yang membutuhkan. Bisa juga disalurkan melalui lembaga sosial keagamaan. Dari berbagai lembaga sosial yang ada, Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Sedekah (Lazismu) menjadi salah satu lembaga yang menerima sedekah harta dari umat Islam.

1. Sejarah Lazismu 

Sebagai negeri dengan penduduk muslim terbesar di dunia (sebelum disalip Pakistan tahun ini), potensi zakat, infaq, dan sedekah umat Islam sangatlah besar karena bisa menggerakkan roda perekonomian orang-orang Islam pada khususnya dan Indonesia pada umumnya. Hal ini pula yang melatar belakangi terbentuknya Lazismu.

1.1 Lahirnya Lazismu

Sejak berdiri tahun 1912, Muhammadiyah sebagai organisasi dakwah telah memfokuskan kegiatannya dalam tiga bidang, pendidikan, kesehatan, dan sosial. Hal ini sejalan dengan kondisi masyarakat pribumi Islam kala itu yang bisa dikatakan kesulitan untuk mengakses kemudahan menikmati  sekolah, pengobatan yang layak, maupun taraf kehidupan sosial-ekonomi yang masih berada di bawah dibanding golomgan lain.

Seiring dengan perkembangan zaman, Muhammadiyah yang makin besar dan dinamis telah memiliki banyak amal usaha Muhammadiyah (AUM) atau lembaga yang bergerak untuk melayani kebutuhan orang-orang Islam pada khususnya. Dari sekian lembaga tersebut, keberadaan Lazismu terbilang masih baru.

Pada 4 Juli 2002, PP Muhammadiyah mendirikan Lazismu. Pengukuhan sebagai Lembaga Amil Zakat  Naisonal kemudian ditetapkan oleh Menteri Agama Republik Indonesia. Penetapan ini diresmikan melalui SK No.457/21 November 2002.

Setidaknya ada dua faktor mengapa Lazismu berdiri sebagaimana dikutip dari website Lazismu Jatim. Faktor pertama adalah kemiskinan yang membelit Indonesia masih meluas serta kebodohan dan indeks  pembangunan manusia yang amat rendah. Hal ini tentu berdampak pada kehidupan masyarakat.

Kedua, sebagai salah satu negeri dengan mayoritas penduduk, islam terbesar di dunia, potensi zakat, wakaf, dan sedekah sangatlah besar. Hal ini bermanfaat untuk mengentaskan kemiskinan dan meningkatkan taraf hidup manusia Indonesia andai bisa dikelola dengan baik.

1.2 Lazismu Malang

Kantor Lazismu yang berada di Gedung Muhammadiyah Kota Malang (dokpri)
Kantor Lazismu yang berada di Gedung Muhammadiyah Kota Malang (dokpri)

Sejak berdiri  pada 2002 lalu, Lazismu telah memiliki perwakilan di sejumlah kota di Indonesia. Salah satunya berada di Kota Malang. Lazismu Kota Malang sendiri bisa dikatakan masih baru karena terbentuk  secara resmi pada tahun 2014 lalu.

Kendati demikian,sebelum 2014 sebenarnya Lazismu telah hadir di Kota Malang. Hanya saja, belum dikelola secara profesional. Dalam artian belum terstruktur dengan baik. Saat itu, Lazismu dijalankan beberapa kader Muhammadiyah dengan sukarela dengan diketuai Nugroho Hadi Kusuma.

Baru di tahun 2014, setelah mendapat mandat dari Ketua Pengurus Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Malang, Lazismu dikelola secara profesional yang dikepalai Zakaria Subiantoro. Hingga saat ini dalam menjalankan program-programnya, Lazismu senantiasa bersandar pada 6 pilar program yaitu kesehatan, pendidikan, ekonomi, kemanusiaan, sosial dakwah, dan lingkungan.

2. Sedekah dalam Islam

Bersedekah menjadi salah satu bentuk amalan yang banyak dilakukan umat Islam saat Ramadan. Hal ini sesuai hadist yang diriwayatkan Tirmidzi bahwa waktu yang paling mulia untuk bersedekah adalah saat Ramadan.

Sementara itu, terdapat dalil dan hadits mengenai sedekah ini. Dengan melakukan sedekah, orang-orang tidak akan mengalami kerugian, tetapi justru akan memperoleh kebaikan.

  •  "Sesungguhnya orang-orang yang bersedekah, baik laki-laki maupun perempuan, dan meminjamkan (kepada) Allah pinjaman yang baik, akan dilipatgandakan (balasannya) kepada mereka dan baginya (diberikan) ganjaran yang sangat mulia (surga)." (Qs. Al Hadid:18)
  • "Perumpamaan orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui." (Qs Al Baqarah: 261)
  • "Seseorang masuk surga, lalu dia melihat tulisan di atas pintu surga 'Satu sedekah dibalas sepuluh kali lipat, dan pinjaman dibalas 18 kali lipat." (HR Ath Thabrani & Al Baihaqi)
  • Dari Abu Hurairah ra, Rasulullah saw., bersabda: "Orang yang senantiasa memberi sedekah akan terhindar dari siksa kubur." (HR. Tirmidzi

3. Sedekah Harta di Lazismu Kota Malang

3.1  Pengalaman tentang Sedekah

Uty Wijayani berada di stan Lazismu untuk donasi Palestina (dokpri)
Uty Wijayani berada di stan Lazismu untuk donasi Palestina (dokpri)

Ada banyak cara yang dilakukan orang untuk menunaikan amalan dalam bentuk sedekah. Saya pun kembali teringat masa kuliah dulu.

Ketika itu, saya mempunyai seorang sahabat dekat satu kontrakan bernama Erra. Kami berdua pun aktif dalam kegiatan dakwah di kampus. Tak hanya di kampus saja, Erra juga aktif  di kegiatan dakwah di luar kampus. Beberapa kali ia pergi ke Wagir, Kabupaten Malang untuk menjadi pemateri di halaqah remaja.

Melihat kiprahnya, sejujurnya saya kagum kepadanya karena ia dengan sukarela tanpa dibayar berkenan pergi ke tempat yang menurut saya (saat itu) cukup jauh. Satu hal yang saya ingat darinya bahwa ia menyedekahkan tenaganya untuk berdakwah mengingat statusnya sebagai mahasiswa sehingga ia tak bisa melakukan sedekah dalam bentuk uang atau harta benda.

Berbicara mengenai sedekah harta, sebagai ibu rumah tangga yang menyambi content writer serta penulis lepas yang tak tentu jumlah penghasilannya, jika ada rezeki dari hasil menulis adakalanya saya melakukan sedekah dalam bentuk uang.

Berdasarkan pengalaman, saya tidak langsung menyalurkannya melalui lembaga zakat, infaq, dan sedekah. Biasanya, saya bersedekah melalui lingkungan terdekat saya semisal jemaah masjid yang mengadakan pengalangan dana   Palestina untuk kemudian disalurkan ke Lazismu Kota Malang.

3.2  Program-program Lazismu Kota Malang

Program-program Ramadan Lazismu Kota Malang (dokpri)
Program-program Ramadan Lazismu Kota Malang (dokpri)

Sebagai bulan penuh berkah dan berbagi, Lazismu Kota Malang pun tak luput untuk memeriahkan Ramadan tahun ini. Berbagai program telah diadakan lembaga ini untuk memeriahkan Ramadan. Tentu saja, program-program ini tak akan terlaksana tanpa dukungan dari donatur  Lazismu.

Beberapa program Lazismu Kota Malang yang diadakan dari hasil sedekah dan infaq donatur antara lain  tebar takjil dan tebar iftar, apresiasi guru, da'i, dan marbot serta pemberdayaan UMKM dan program lainnya.

Selain sejumlah program yang telah disebutkan di atas, melalui sedekah harta yang didapat dari donatur, Lazismu juga mengadakan program bimbel gratis bagi para murid sekolah serta pengadaan kendaraan roda empat untuk mendukung kegiatan Lazismu. Sementara itu menurut Uty WIjayani selaku staf Lazismu Kota Malang memberitahu bahwa sempat diadakan juga sedekah barang  bekas. Sayangnya saat ini program ini belum terlaksana kembali.

Program-program sosial ini tidak hanya dilaksanakan selama Ramadan saja, tetapi juga di luar bulan puasa. Sebagai contoh,  Lazismu Kota Malang pernah menyediakan gerobak gratis bagi para pedagang beberapa waktu lalu. Sementara ke depannya, Lazismu juga hendak mengadakan pendampingan usaha bagi para pelaku UMKM agar bisa berkembang. Lembaga ini juga menjalin kerjasama dengan beberapa TK ABA dengan menyediakan kaleng infaq untuk melatih para murid untuk bersedekah.

3.3  Mengapa harus Sedekah Harta di Lazismu Kota Malang?

Kasus penyelewangan dana yang menimpa sebuah lembaga filantropi beberapa waktu lalu mau tak mau  turut berpengaruh terhadap lembaga sejenis maupuan lembaga zakat, infaq, dan sedekah. Tak sedikit maayarakat yang telah atau hendak menyumbang  memiliki kekhawatiran serupa sehingga berimbas pada ketidakpercayaan terhadap lembaga yang bersangkutan.

lazismu.kotamalang ig
lazismu.kotamalang ig

Terkait hal ini, para donatur tak perlu khawatir untuk melakukan sedekah harta maupun menyalurkan zakat dan infaq kepada Lazismu Kota Malang. Mengapa? Pada tahun 2023, Lazismu Kota Malang mendapatkan predikat  Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk laporan keuangan tahun 2022.

Ini berarti laporan keuangan Lazismu Kota Malang tidak memiliki masalah  karena bisa dipertanggungjawabkan, dipercaya dan transparan dalam mengelola sumbangan dari para donatur.

Dengan demikian, masyarakat tak perlu ragu apalagi khawatir untuk menyalurkan donasi baik itu dalam bentuk zakat, infaq, dan sedekah melalui Lazismu Kota Malang.

4. Kesimpulan

Bersedekah menjadi salah satu amalan yang sangat dianjurkan dalam Islam. Dengan bersedekah sebagai wujud syukur kepada Allah SWT, menjalin silaturahim, dan mensucikan jiwa serta harta si pemberi. Sementara bagi si penerima, keberadaan sedekah membawa manfaaat sangat besar bagi mereka yang membutuhkan.

Lazismu Kota Malang adalah salah satu lembaga amal, infaq, dan sedekah yang dikelola persyarikatan Muhammadiyah secara transparan dan bisa dipertanggungjawabkan. Keberadaan Lazismu diharapkan mampu membawa manfaat bagi warga Muhammadiyah pada khususnya dan warga non-Muhamadiyah pada umumnya.

Referensi

Edward Ridwan. 17 Keutamaan Bulan Ramadhan: Pahala Berlimpah-Diampuninya Dosa. Diakses 6 April 2024 dari https://www.detik.com/sulsel/watampone/d-7235566/17-keutamaan-bulan-ramadhan-pahala-berlimpah-diampuninya-dosa

http://repository.umy.ac.id/bitstream/handle/123456789/27694/7.BAB%20III.pdf?sequence=7&isAllowed=y  diakses pada 4 April 2024

Rahma Ambar Nabila. 10 Dalil tentang Sedekah Menurut Al-Qur'an dan Hadits. Diakses 5 April 2024 dari https://www.detik.com/hikmah/ziswaf/d-6948303/10-dalil-tentang-sedekah-menurut-al-quran-dan-hadits

DALIL-DALIL AL-QUR'AN DAN HADIS TENTANG SEDEKAH. Diakses 5 April 2024 dari https://baznas.jogjakota.go.id/detail/index/32417

Hamara. Lazismu Kota Malang Raih WTP, Manfaat Programnya Transparan Kelola Keuangan. Diakses 6 April 2024 dari https://tabloidmatahati.com/lazismu-kota-malang-raih-wtp-manfaat-programnya-transparan-kelola-keuangan-2/

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun