Mohon tunggu...
Dewa Ayu Putu Putri Sanjani
Dewa Ayu Putu Putri Sanjani Mohon Tunggu... Guru - guru

film, video, fotografi, traveling

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Jurnal Refleksi Modul 3.2

12 Mei 2023   00:05 Diperbarui: 12 Mei 2023   00:03 234
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Salam bapak ibu guru hebat kali ini saya membuat Jurnal Refleksi Dwi Mingguan Modul 3.2 Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya 4C yaitu CONNECTION, CHALLENGE, CONCEPT, CHANGE. 

Connection

Tidak terasa saya sudah sampai di Modul 3.2 Saya mempelajari tentan Pemimpin Pembelajaran dalam Pengelolaan Sumber Daya. Selain bertindak sebagai manajer seperti yang disebutkan pada modul sebelumnya sebagai seorang pemimpin, kita hendaknya selalu menerapkan Asset Bassed Approach atau Pendekatan Berbasis Asset (Kekuatan), bukan berfokus pada kekurangan atau apa yang menjadi halangan. Untuk mengoptimalkan pendekatan komunitas berbasis aset harus ditunjang dengan pemenuhan 7 aset utama dalam lingkungan sekolah diantaranya : model manusia, modal sosial, modal fisik, modal lingkungan/alam, modal finansial/keuangan, model politik, model agama/budaya. Sehingga saya dapat memetakannya sesuai dengan jenisnya dan ketika dibutuhkan dapat digunakan secara lebih akurat. Dengan mengetahui dan memahami, Asset Based Approach dan macam-macam aset, saya lebih yakin dalam mengelola dan memanfaatkan aset yang ada dalam pengembangan sebuah program yang mendukung Student Agency.

Challenge

Sebelum mempelajari dan memahami Modul 3.2 saya lebih dominan berfikir bahwa Asset yang saya miliki sangat kurang ,lemah, tidak mendukung serta tidak dapat dimanfaatkan untuk mewujudkan program yang bersifat berpihak pada murid. Nah... setelah modul ini lebih banyak dibahas maka pemikiran saya ternyata keliru. seharusna saya dapat memanfaatkan dna menggali sumber daya supaya lebih berdaya guna untuk mendukung pelaksanaan program berpihak pada siswa.

Concept

Konsep yang menurut saya penting pada modul ini adalah hendaknya kita selalu menerapkan Asset Based Approach atau Pendekatan Berbasis Aset. Bagaimana kita dapat melihat, memberdayakan serta mengelola potensi/asset yang sudah dimiliki sebagai suatu kekuatan supaya lebih bermanfaat dan berdaya guna. Hal ini demi mendukung terwujudnya program-program berpihak pada murid dengan lebih optimal.

Change

Setelah mempelajari modul ini, saya merefleksi diri saya yang ternyata selama ini saya belum sepenuhnya menerapkan Asset Based Approach. Untuk itu, Saya akan memulai menerapkan perubahan-perubahan yakni:

  • Berdiskusi dengan rekan sejawat, kepala sekolah, komite, dan murid untuk memetakan Asset yang ada disekolah. Dengan penggunaan BAGJA, serta prakarsa perubahan.
  • Hasil dari diskusi tersebut akan saya gunakan untuk menganalisis dan membuat program yang berpihak pada murid sesuai dengan asset yang dimiliki.

 Berikut adalah link yang dpt diakses : Jurnal Refleksi Dwi Mingguan Modul 3.2

terima kasih

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun