Dalam e-commerce sangatlah dibutuhkan peran penting sebuah jasa pengiriman. Di Indonesia banyak sekali orang berjualan online, tentu saja mereka sangat membutuhkan jasa-jasa pengiriman yang sangat cepat dan terpercaya. Salah satu jasa pengiriman yang terkenal di Indonesia ini salah satuya adalah JNE.
JNE merupakan perusahaan yang mengelola jasa-jasa bidang pengiriman. JNE kebanyakan bisa menjangkau semua daerah yang ada di Indonesia. Prosesnya juga terbilang sangat cepat dan biaya pengirimannya pun cukup murah dibandingkan kita harus datang ke lokasi jual beli online itu sendiri.
JNE juga mempermudah seseorang untuk mengirimkan barang ke daerah lain, jika dibandingkan pada jaman dahulu, yang hanya ada Pos Indonesia yang proses pengirimannya terbilang cukup lama dan memakan waktu banyak. Sementara dijaman modern ini banyak orang yang menyukai sesuatu yang efektif.
Jasa pengirimannya juga bisa kita lacak, dimana barang kita sampai. Itu adalah salah satu keunggulan JNE yang juga mugkin disediakan layanan yang sama dengan jasa jasa pengiriman lainnya. Kita tidak perlu khawatir atau cemas karena banyak terdapat kantor JNE yang bisa kita datangi untuk memastikan barang kita atau hanya sekedar mengantar barang untuk dikirim, dan pelayanannya pun sangat cepat dan juga pegawainnya ramah terhadap pelanggan.
Tak hanya menggunakan mobil-mobil besar untuk proses pengirimannya, JNE juga menggunakan sepeda motor untuk menjangkau jasa pengirimannya agar sampai tujuan, misalnnya ke daerah- daerah yang tidak bisa dijangkau oleh roda empat (mobil).
JNE juga memiliki beragam paket. Berawal dari paket YES (yakin esok sampai) Â paket ini khusus untuk pengiriman yang kilat. Yang kedua paket REG (regular) paket ini untuk pengiriman biasanya sekitar 2 sampai 3 hari. Paket ke tiga paket OK (ongkos kirim ekonomis) paket pengiriman ini sekitar 7 hari atau satu minggu. Biasanya bisnis bisnis online di indonesia akan menggunakan paket REG (regular) yang pengirimannya tidak terlalu lama namun juga masih dijangkau ekonomis.
Harganyapun juga disesuaikan dengan jarak tempuh dan berat barang yang dikirim.
Terkadang pengirimannya pun juga datang lebih cepat dari paket yang telah dipilih. Dan itu sangat menguntungkan para pembisnis online untuk memuaskan pelanggannya. Dengan keunggulan keunggulan yang dimiliki JNE, semakin menanamkan rasa percaya dan kepuasan para pelanggannya untuk tetap menggunakan JNE sebagai jasa pengirimannya.
Memang tidak hanya JNE jasa pengiriman yang ada di Indonesia. Namun, tak bisa dipungkiri bahwa JNE sudah memiliki tempat tersendiri di hati pelanggan. Tak hanya bisa mengirim ke seluruh daerah di Indonesia tapi JNE juga sudah bisa mengirim barang ke seluruh dunia. Dengan begitu JNE bisa memperluas jangkauan pengirimannya. Yang tentunya juga bisa semakin memuaskan para pelanggannya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H