Mohon tunggu...
Devita Norma Astuti
Devita Norma Astuti Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Universitas Negeri Semarang, Pendidikan Luar Sekolah

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengimplementasian Nilai-nilai Pancasila Melalui Platform Media Sosial di Desa Meteseh

9 April 2023   20:18 Diperbarui: 9 April 2023   20:38 195
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Awal tahun 2023 Universitas Negeri Semarang kembali menyelenggarakan salah satu program  unggulan yaitu Kuliah Kerja Nyata Tematik yang merupakan bentuk kegiatan Pembelajaran Merdeka Belajar Kampus Merdeka (BKP MBKM) yang dikelola oleh Pusat Pengembangan KKN (Pusbang KKN) dan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Negeri Semarang.

KKN Tematik kali ini mengusung tema "Bersama KKN Tematik UNNES, Membangun Indonesia Dari Desa". Dimana ratusan mahasiswa dibagi menjadi beberapa kelompok dan diterjunkan di beberapa desa yang sudah dipilih oleh pihak Universitas Negeri Semarang. Salah satu diantaranya adalah kelompok  yang ditugaskan di Desa Meteseh, Kecamatan Boja, Kabupaten Kendal. Kelompok ini beranggotakan 10 orang yang berasal dari Prodi Pendidikan Luar Sekolah.

Mahasiswa yang tergabung didalam KKN Tematik ini berkontribusi dalam kegiatan pengamalan nilai-nilai pancasila di Dusun Sasak, Desa Meteseh. Kegiatan yang dilakukan mulai dari sadranan, kerja bakti, tahlilan, akhirusannah pondok pesantren Darussalam.

Musyawarah mufakat pada kegiatan posyandu remaja di Desa Meteseh, gotong royong membuat pot bunga dari galon bekas oleh ibu-ibu PKK, pembuatan kue kering lebaran oleh ibu-ibu PKK, serta pengamalan nilai-nilai pancasila oleh anak-anak SD dari Dusun Sasak, Segrumung, dan Slamet. Seluruh kegiatan tersebut merupakan pengamalan Nilai-Nilai Pancasila oleh mahasiswa KKN Tematik di Desa Meteseh. 


Keberagaman dan kebhinekaan, merupakan kalimat yang tepat untuk menggambarkan sebutan dari sebuah kampung yang menanamkan nilai-nilai luhur pancasila. Kampung Pancasila merupakan julukan bagi kampung yang  bersinergi mempersatukan seluruh komponen bangsa agar tercipta kehidupan yang harmonis, aman, dan sejahtera. Dari 7.809 desa yang ada di Jawa Tengah, Desa Meteseh Kabupaten Kendal merupakan salah satu desa yang diharapkan memiliki identitas kampung pancasila.

Terbentuknya pribadi yang unggul, toleransi, cinta damai dan tanah air, merupakan bentuk perwujudan kampung pancasila. Integritas yang tiada batas mengambil peran besar, sekaligus pengingat betapa besarnya bangsa ini. Indonesia yang majemuk, Indonesia yang kaya akan budaya, Indonesia yang tak gentar menyuarakan asah, asih, dan asuhnya kini berupaya menjunjung tinggi nilai persatuan dalam sebuah kampung pancasila.

Pancasila sebagai pedoman kehidupan berbangsa dan bernegara dengan semboyan Bhineka Tunggal Ika mendorong Desa Meteseh sebagai kampung pancasila yang berupaya menciptakan kebersamaan dalam keragaman. Butir-butir pancasila turut terkandung dalam penghayatan dan pengamalan kehidupan kampung pancasila yang tak hanya cukup dihafalkan namun juga cerminan dan role model  yang diinternalisasikan dalam berbagai bidang kehidupan. Mari bersatu padu mewujudkan masyarakat yang tidak buta pancasila.

Adapun pengimpelementasian Nilai-Nilai Pancasila yaitu : 

Sila ke 1 "Ketuhanan Yang Maha Esa"

Didalam ini mengandung nilai ketakwaan dan kepercayaan kepada Tuhan sesuai dengan agama masing-masing 

Contoh :

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun