sumber gambar : www.google.com
Harga BBM bersubsidi yang akan dinaikkan 3000/liter dalam pemerintahan Jokowi mendatang masih menjadi masalah hingga detik ini. Baik dikalangan masyarakat bawah hingga atas. banyak yang menolak namun tidak sedikit juga yang setuju atas kenaikan BBM bersubsidi tersebut. Namun, dari Jokowi sendiri sudah siap atas hujatan-hujatan ataupun komentar-komentar negative yang akan di dapat. Beliau sudah siap dengan resiko yang ada jika BBM bersubsidi tersebut naik.
Haruskah harga BBM subsidi naik?
IYA HARUS.
Alasannya:
1.APBN yang ada untuk menanggung beban BBM subsidi sudah terlalu berat. Masyarakat Indonesia tentu sudah tahu bahwa konsumsi BBM bersubsidi terus meningkat dari waktu ke waktu dan artinya Negara juga harus meningkatkan anggaran lebih lagi untuk BBM bersubsidi ini.
2.BBM bersubsidi juga tidak tepat sasaran karena yang seharusnya BBM bersubsidi ini dinikmati oleh masyarakat kalangan bawah juga dinikmati oleh masyarakat kalangan atas juga.
3.Kendaraan bermotor pribadi pertumbuhannya menjadi makin tidak terkendali dan masyarakat menjadi malas untuk naik angkutan umum. Inilah yang menjadi penyebab utama konsumsi BBM terus meningkat.
4.Banyaknya masyarakat yang lebih memilih untuk menaiki kendaraan pribadi akibatnya angkutan umum pun menjadi sepi penumpang. Dan akibatnya supir angkutan umum banyak yang menjadi pengangguran.
5.Semakin meningkatnya kendaraan bermotor otomatis polusi udara juga meningkat. Udara yang kita hirup menjadi tidak sehat terutama lagi lapisan ozon juga semakin lama semakin menipis.
6.Besarnya APBN yang ditanggung untuk BBM bersubsidi ini menjadi penyebab berkurangnya APBN untuk pendidikan, kesehatan dan pembangunan infrastruktur negara
Ini hanyalah beberapa contoh kecil alasan-alasan mengapa perlu dinaikkannya harga BBM bersubsidi.
Mungkin banyak yang tidak setuju dengan pendapat saya ini namun ini dari pengamatan yang saya lakukan. Kenaikan BBM bersubsidi saat ini menjadi pro kontra dalam kalangan masyarakat Indonesia. Orang yang menolak kenaikan BBM bersubsidi pasti akan mengeluh “Kebutuhan naik dan harga bbm bersubsidi naik akan sangat mencekik.” Tentu tidak sedikit yang menghujat dan protes terhadap sikap Jokowi yang menaikkan harga BBM bersubsidi.
Untuk masyarakat:
Jangan hanya menilai dari satu sisi saja. Jika Jokowi menaikkan harga BBM bersubsidi juga karena ingin menambah APBN untuk memperbaiki infrastruktur Negara, APBN untuk pendidikan, APBN untuk kesehatan dan masih banyak lagi. Dan masyarakat kalangan atas pun juga seharusnya sadar karena BBM bersubsidi itu untuk masyarakat menengah ke bawah. Maka seharusnya tidak menggunakan BBM bersubsidi karena juga akan menambah pengeluaran APBN.
Untuk Pemerintah:
Sebaiknya juga memperbaiki fasilitas dan transportasi umum. Karena selama ini masyarakat juga kurang nyaman dengan transportasi umum yang ada.
Jangan hanya bisa memprotes dan menuntut banyak hal. Berpikir dari sisi lain pasti juga banyak hal dan manfaat yang dapat diambil.
Think again
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H