Lele atau ikan keli, adalah sejenis ikan yang hidup di air tawar. Lele mudah dikenali karena tubuhnya yang licin, agak pipih memanjang, serta memiliki kumis yang panjang, yang mencuat dari sekitar bagian mulutnya. Â
Di Bogor terdapat tempat pembudidayaan ikan lele yaitu Surya Kencana Farm yang berlokasi di Jalan Curug induk No.52 Semplak, Bogor Barat, Kota Bogor.
Budidaya ikan lele sangat diminati para peternak karena pasarnya yang terus berkembang. Selain itu, Ikan lele pun relatif mudah dibudidayakan di perairan iklim hangat, seperti di kolam, tangki, maupun sungai kecil. Contohnya di Surya Kencana Farm ini dalam pembudidayaan nya diisi dengan ikan lele sangkuriang.
Lele sangkuriang sangat populer dalam pembudidayaan lele. Jenis ikan lele dibedakan tergantung dari ukurannya. Jika dilihat dari ukurannya ikan lele sangkuriang  memiliki beberapa macam ukuran, bisa mencapai panjang 78 cm hingga mencapai panjang 89 cm.
Akan tetapi, dalam kenyataannya sekarang ini banyak orang yang mengalami kegagalan dalam proses budidaya tersebut. Hal ini terjadi karena mereka kurang memperhatikan beberapa aspek yang harus diperhatikan dalam proses pembudidayaan tersebut, seperti pengaturan air, pemilihan bibit ikan, pemberian pakan, dan pemberian pakan tambahan/vitamin.Â
Pertumbuhan ikan lele membutuhkan makanan dan gizi yang baik. Makanan pada ikan lele selain dipergunakan sebagai mempermudah pertumbuhan, dipergunakan juga untuk meningkatkan kualitas.
Nah setelah itu, lele siap dijual di berbagai industri kuliner, dari warung-warung kecil hingga restoran mewah.
by: dvrnptr
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H