Mohon tunggu...
Devi Ervika
Devi Ervika Mohon Tunggu... Lainnya - Long life hallucinations

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

PPG Prajabatan Gelombang 3 Dibuka Akhir Mei, Catat Tanggalnya!

26 Mei 2023   22:12 Diperbarui: 26 Mei 2023   22:13 563
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://www.instagram.comp/ppgkemendikbud

Akhirnya ada angin segar terkait pembukaan PPG prajabatan gelombang 3. Karena kemarin yang kabarnya dibuka akhir April, sampai bulan Mei belum ada kejelasan.

Melalui akun Instagram resminya, PPG prajabatan gelombang 3 akan dibuka pada akhir Mei. Tentunya kesempatan ini bisa dimanfaatkan para generasi muda untuk menjadi pendidik yang profesional.

Tanggal Pembukaan dan Seleksi PPG Prajabatan Gelombang 3

Jika pada Jumat, 26 Mei 2023 diumumkan PPG prajabatan gelombang 3 dibuka 5 hari lagi, maka tepatnya adalah sekitar tanggal 31 Mei. Info selengkapnya bisa cek di akun Instagram resmi serta mengunjungi websitenya.

PPG prajabatan ini memang telah menjadi primadona yang sangat diincar. Terlebih tidak semua pendaftar bisa diterima. Hanya diambil sesuai kuota dengan jalan mengikuti tes.

Maka untuk mengikuti PPG prajabatan, kita harus tahu tanggal pentingnya. Jangan sampai terlewat karena diluar yang telah terjadwal, tidak bisa dilakukan pendaftaran.

Alur Penerimaan Mahasiswa PPG Prajabatan

Selain mencatat tanggal pentingnya, kita juga harus memahami alur pendaftaran dan penerimaan mahasiswa PPG. Diantaranya ada tahap administrasi, substantif, dan wawancara. Berikut detail lengkapnya:

1. Administrasi

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mempersiapkan dengan baik untuk seleksi administrasi. Hal paling penting adalah pastikan bahwa namamu tidak terdaftar di dapodik.

Nomor ijasah s1 Juga perlu dipersiapkan. Pastikan juga statusmu di PDDIKTI sudah tertera "Lulus".

Dalam seleksi ini kita juga akan diminta untuk membuat esai. Isinya adalah pengalaman selama 3 tahun terakhir, baik itu mengajar, organisasi, relawan, dan lainnya.

Esai ini nantinya akan digunakan juga pada saat tes wawancara. Karenanya kita harus benar-benar memahami isi esai ini.

2. Tes substantif

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun