Jika menonton drama China, kalian pasti sudah tidak asing lagi dengan Wang Ziqi. Sosok Wang Ziqi kembali populer lewat drama terbarunya yang berjudul The Love You Give Me. Jika kalian menonton drama ini, dijamin akan dibuat oleng oleh sosok papanya Quanquan.
Sama dengan drama Once We Get Married, kali ini Wang Ziqi juga kembali satu project dengan Wang Yuwen. Maka saat menonton The Love You Give Me, kita merasa sedang menikmati season 2 dari Once We Get Married. Padahal kedua drama ini sama sekali tidak berhubungan karena beda judul.
Peran Wang Ziqi dalam kedua drama ini sama, yaitu seorang ceo. Karakter ceo sukses membuat kharisma Wang Ziqi semakin bersinar. Terlebih chemistrynya dengan Wang Yuwen juga juara sehingga penonton makin baper maksimal.
Biodata Wang Ziqi
Lahir pada 13 Juli 1996, Wang Ziqi sebenarnya memulai karir sebagai boy band BBT. Selain aktif dalam grub, Wang Ziqi juga memiliki lagu solonya sendiri.
Di tahun 2018, baru akhirnya Wang Ziqi debut sebagai aktor. Tentu saja karirnya juga tidak langsung melejit dan menjadi populer.
Wang Ziqi mulai memiliki banyak penggemar dari bidang aktor setelah membintangi drama Novoland: The Castle in The Sky. Dalam drama ini adalah pertama kalinya Wang Ziqi satu project dengan Wang Yuwen.
Namun dalam drama Novoland peran Wang Ziqi masih sebagai second lead. Sedangkan Wang Yuwen adalah pemeran utama bersama.
Kehadiran Wang Ziqi sebagai second lead dalam drama ini cukup mencuri perhatian. Maka tidak heran apabila namanya semakin dikenal dan kemudian bisa mendapatkan peran utama.
Sampai di drama The Love You Give Me, popularitas Wang Ziqi sudah semakin naik. Hal ini didukung juga dengan alur drama yang bagus dan aktingnya yang berhasil menyampaikan karakter dengan baik.