Mohon tunggu...
Devi Ervika
Devi Ervika Mohon Tunggu... Lainnya - Long life hallucinations

✨

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

Lima Fakta yang Perlu Diketahui tentang Drama "Lovers of The Red Sky"

3 September 2021   09:55 Diperbarui: 4 September 2021   00:10 1112
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dari dua drama tersebut saja, kita bisa menyimpulkan bahwa drama ini akan menjadi drama dengan cerita yang berkualitas, kompleks namun juga indah.

Mengingat bagaimana pencapaian dua drama yang diangkat dari penulis yang sama mendapatkan rating yang tinggi bahkan menjadi legenda, maka dapat ditebak bahwa drama Lovers of the Red Sky ini juga akan diterima oleh publik dengan baik. Dan hal itu terbukti dengan bagaimana sambutan penonton dari 2 episode perdananya.

3. Disutradarai oleh sutradara drama sukses

Drama ini disutradarai oleh Jang Tae Yoo PD. Beliau dikenal sebagai sutradara sukses yang mampu menghasilkan drama-drama mega hits seperti drama Hyena di SBS dan My love From the Star.

Dua drama tersebut mendapatkan rating tinggi, bahkan drama My Love From the Star menjadikan dua pemain utamanya, Kim Soo Hyun serta Jun Ji Hyun sebagai aktor dan aktris dengan bayaran tertinggi. Tidak kaget apabila nanti drama Lovers of the Red Sky akan menerima cinta yang besar dari penonton juga.

4. Episode perdana mendaptkan rating yang menjanjikan

Drama yang dibintangi oleh Kim Yo Jung serta Ahn Hyo Seop ini telah tayang dua episode pada tanggal 30 Agustus 2021. Seperti dugaan, drama ini langsung mampu menjadi pemimpin di slot drama yang tayang di waktu yang sama.

Episode pertama mendapatkan rating sebesar 6,6 %, di episode kedua mengalami peningkatan yang signifikan hingga 8,8%. Bahkan drama ini dapat mengalahkan perolehan rating The Police University yang sebelumnya merajai rating di slot tersebut.

5. Jajaran penyanyi OST andalan

Ost atau original soundtrack memegang peranan yang tinggi dalam mensukseskan drama. Ost yang bagus akan membantu drama dalam menyampaikan pesan drama dan membantu penonton memahami adegan melalui lagu. Bahkan jauh setelah sebuah drama selesai tayang, Ost akan selalu diingat dan dinyanyikan terus dan berulang.

Begitu juga dengan Ost drama ini yang dinyanyikan oleh penyanyi populer serta berbakat seperti Baekhyun hingga Punch. Kita tentu saja mengenal Baekhyun yang sudah lama melintang di dunia per k-popan.

Anggota boyband EXO tersebut sudah terkenal dengan kekayaan vokalnya. Setiap soundtrack yang ia nyanyikan menjadi populer serta meraih peringkat tinggi di chart musik.

Sedangkan Punch, sebelumnya terkenal dengan banyak hits lagu soundtrack seperti Stay With Me untuk drama Goblin, Everytime untuk drama DOTS, hingga Done For Me dari drama Hotel De Luna.

Pasti penonton tidak sabar kan mendengarkan nyanyian dua penyanyi hebat ini kan? Siap-siap playlist musik nambah daftar nih.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun