Mohon tunggu...
Devi Ervika
Devi Ervika Mohon Tunggu... Lainnya - Long life hallucinations

✨

Selanjutnya

Tutup

Film

"True Beauty" Episode 13, Tim Ju kyung vs Tim Soo jin

29 Januari 2021   13:39 Diperbarui: 29 Januari 2021   13:43 687
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

            True Beauty episode 13 suasananya semakin memanas. Sampai disini Soo jin beneran jadi antagonis, dia bikin tim sendiri dan nggak lagi di tim Ju kyung. Tapi untungnya ganda putra ada di tim Ju kyung, Seo jun dan Soo ho.

            Babak glow up Ju kyung seperti hancur dalam semalam. Dia dipandang sinis oleh teman sekolahnya, bahkan ada yang terang-terangan membullynya. Sebab dia ketahuan yaitu ada seseorang yang menggunggah video bad face Ju kyung ke komunitas online sekolah, jadi semua bisa menontonnya dan berita menyebar cepat, dan yang mengunggah video ternyata Soo jin.

            Tidak disangka Soo jin akan menjadi antagonis dadakan. Karena dari awal Soo jin tampil sebagai sahabat yang baik, sifat dan ekspresinya sangat bersahabat. So jin itu udah friendable banget buat Ju kyung dari pertama kali kenalan, jadi fakta ini cukup mengejutkan.

            Lim Ju young, adik Ju kyung yang dari awal suka ngajakin Ju kyung ribut, yang tampak sinis dengan babak glow upnya Ju kyung, ternyata dia tidak sejahat kelihatannya. Nyatanya ketika wajah tanpa make up Ju kyung ketahuan dan menjadi ejekan satu sekolah, Ju young sampai menghajar anak yang mengolok kakaknya. Sayang sebenarnya dia tuh sama eonninya.

            Ju kyung sempat putus asa juga dengan situasi ini. Dia merasa seolah seluruh dunia membencinya. Namun dia salah, nyatanya keluarganya memberikan dukungan terbaik, dia punya Soo ho dan Seo jun yang membelanya dan terpenting dia punya dirinya sendiri sebagai gadis yang kuat. Akhirnya Ju kyung melawan semua rasa takutnya dan memutuskan menatap dunia dengan dirinya yang apa adanya. Dan nyatanya ketika dia berani melawan ketakutan dalam dirinya dunia tak lagi semena-mena.

            Di episode ini ada sesuatu yang spesial, yaitu Cha Eun woo aka Soo ho menyanyikan  lagu Eunga Gfriend yang berjudul Eottoke untuk menghibur Ju kyung yang sedang bersedih. Tau kan lagu yang dilantunkan dengan irama imut itu ? Lucu karena dalam drama ini karakter Soo ho jadi ice prince. Untuk cowok secool dia, lagu ini terlalu feminim dan nyatanya memang sukses membuat penonton senyum-senyum sendiri sama kelakuannya Soo ho.

            Hingga akhir episode ini belum jelas Soo Ah marahnya karena apa, apakah dia marah betulan atau marah karena Ju kyung selama ini tidak cerita tentang keadaannya. Tapi kalau dilihat dari ekspresinya jelas dia bukan marah benci seperti Soo jin yang tatapan bencinya bisa ditebak dalam sekali lihat.

            And finally episode ini berakhir dengan happy ending. Endingnya cukup manis ala-ala drakor. Yang baper sama adegannya angkat tangan, wkwkk. Tapi menurutku adegan yang bikin nangis adalah ketika akhirnya ibunya Ju kyung support dia karena tau masalah apa yang dialami Ju kyung selama ini. Settingan adegannya mengundang air mata banget. (wkwk dasar aku)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun