Teknologi informasi semakin berperan penting di berbagai sektor, termasuk kesehatan. Devid Ardika Pratama, seorang mahasiswa Teknik Informatika di Universitas Muhammadiyah Sukabumi, telah membuat website jadwal dokter dan rekam medis untuk klinik universitas. Klinik ini menghadapi berbagai tantangan dalam memberikan pelayanan kesehatan yang efektif dan efisien, salah satunya adalah keterbatasan akses informasi mengenai jadwal dokter dan pencatatan rekam medis yang masih dilakukan secara manual.
Melalui pengembangan website yang inovatif, pembuat  berusaha mengatasi masalah ini dengan menyediakan platform yang memungkinkan pasien untuk dengan mudah mengakses jadwal dokter tanpa harus datang langsung ke klinik atau menelepon. Selain itu, website ini juga mengintegrasikan sistem rekam medis yang lebih aman dan efisien, mengurangi risiko kehilangan data dan kesalahan pencatatan.
Penggunaan teknologi informasi dalam layanan kesehatan ini tidak hanya meningkatkan efisiensi operasional klinik tetapi juga meningkatkan kepuasan pasien. Melalui layanan yang lebih cepat dan mudah diakses, pasien dapat merasa lebih nyaman dan percaya dengan layanan kesehatan yang diberikan oleh klinik. Inisiatif ini juga mencerminkan komitmen Universitas Muhammadiyah Sukabumi untuk mengadopsi teknologi modern dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan.
Ada beberapa saran dan masukan dari pihak klinik yang bisa diterapkan untuk menyempurnakan sistem ini selanjutnya. Salah satunya menambahkan fitur dafar online ,fitur ini memungkinkan pasien untuk mendaftar langsung melalui website, mengurangi waktu tunggu di klinik dan membantu staf mengatur jadwal dokter lebih efisien. Melalui sistem notifikasi, pasien akan menerima pengingat tentang nomer antrian mereka, mengurangi risiko ketidakhadiran.
Agar sistem website dimanfaatkan maksimal, perlu sosialisasi efektif kepada pasien. Klinik bisa menyediakan panduan tertulis, video tutorial, atau sesi informasi langsung di klinik untuk membantu pasien memahami cara menggunakan fitur-fitur website. Edukasi ini juga meliputi cara menjaga keamanan akun dan memahami manfaat layanan online.
Tersedianya website dapat meningkatkan kualitas layanan di Universitas Muhammadiyah Sukabumi. Pengembangan sistem website ini memberikan manfaat langsung kepada pasien dan membantu klinik tetap relevan serta kompetitif di era digital. Investasi dalam teknologi informasi kesehatan adalah investasi untuk masa depan layanan kesehatan yang lebih baik, efisien, dan terjangkau.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H