Sejak awal Tuhan menciptakan manusia adalah berpasang-pasangan, wanita diciptakan sebagai teman untuk laki-laki dan supaya manusia itu dapat berkembangbiak dan memenuhi dunia. Menurut cerita di alkitab (agama nasrani) Â wanita itu dibentuk dan diciptakan diambil dari salah satu tulang rusuk laki-laki itulah sebabnya manusia sudah diciptakan saling berpasangan.
Tugas laki-laki adalah memberikan perlindungan, kebahagiaan, serta kenyamanan bagi kaum wanita karena sifatnya yang cenderung lebih kuat dan gentle. Biasanya laki-laki yang baik jika benar-benar menyukai seorang wanita pasti dia dengan jantannya akan mendekati wanita itu dan tidak akan membiarkan dia sedih. Sedangkan, tugas wanita adalah menerima kasih sayang dari laki-laki dan mendapat perlindungan darinya. Laki-laki sewajarnya aktif dan wanita cenderung pasif.
Namun, yang menjadi pertanyaan kali ini adalah kenapa semuanya jadi kebalik? Mungkin, sekarang bukan zamannya bagi  laki-laki mengejar wanita tetapi, justru kebanyakan wanita lebih suka mengejar laki-laki. Ketika seorang wanita melihat laki-laki yang kelihatan keren, pasti dia langsung tebar pesona ke laki-laki tersebut dan paginya atau bahkan sesaat setelahnya langsung punya kontaknya bisa nomor HP, id line, Pin BBM. Setelah itu, si wanita langsung ngehubungin si laki-laki. Ibarat kucing diberi ikan, pastilah ikan itu langsung dimakan. Sama seperti laki-laki, jika ada wanita yang mendekati pastilah langsung dia terima meskipun terkadang wanita itu tidak sesuai dengan tipenya.Â
Dunia memang sudah berubah. Bahkan sekarang banyak sekali wanita yang punya banyak cowok dalam sekali waktu gegara wanita sekarang memang lebih percaya diri mengungkapkan perasaannya. Sedangkan, waniyta yang memilih diam dan pasif akan sukar sekali untuk mendapatkan seorang laki-laki. Kalau wanita itu tidak begitu cantik dan memiliki aura yang baik, boro-boro dapat pacar, punya kontak laki-laki saja tidak punya. Ini memang zamannya wanita yang memperjuangkan cintanya dan terkesan "murahan", tetapi kalau tidak seperti itu pasti akan susah untuk mendapatkan laki-laki. Siapa yang berani dia yang akan mendapatkan, sebaliknya siapa yang diam saja dan menunggu bersiap-siaplah jadi jones "jomblo ngenes". Entah sampai kapan dunia ini terbalik, jodoh sudah di tangan Tuhan dan manusia hanya bisa menunggu pemberian Tuhan yang pastinya terbaik.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI