Mengeja setiap cerita dalam ruang waktu
Dirimu sepenggal yang pernah ada
Bukan yang utama
Namun memberi warna
Dirimu menjadikanku dewasa
Mengisi lembar kosong dan menjadikannya makna
Membekas dan tertinggal rasa
Perhentian membawaku kepada cemburu
Bertemu cinta dan kehilangan
Memeluk kesepian dan rindu
Bahagia dan kebencian yang terkadang menyatu
Pada akhirnya singgahmu berujung tiada
Di antara cerita yang belum terurai
Jakarta, 21 Januari 2025
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI