Sejauh kaki ini membawa pergi
Sejauh waktu yang dilewati
Satu demi satu wajah yang kutemui
Membawaku kepada cerita hingga hari ini
Sebanyak lembaran cerita yang kutulisi
Menjadikanku mengerti tentang arti
Nyatanya di setiap kejadian diakhiri
Dan aku tidak pernah sendiri
Buku tentangku yang lama telah berlalu
Sebanyak hari aku mengadu
Sebanyak waktu Kau membelaku
Bapa, sebanyak hari aku membutuhkanMu
Jakarta, 4 Januari 2025
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!