Prestasi hanya dapat diraih dengan kemampuan dan usaha yang ada dalam diri. Jika seseorang bisa menjadi juara, itu karena proses pembelajaran yang dilakukan selama ini sukses besar.
   Prestasi belajar secara umum sering dikaitkan dengan dunia pendidikan. Namun, sebenarnya prestasi belajar juga bisa dilakukan untuk hal lain, misalnya dalam proses pengendalian diri.
Berikut beberapa pengertian prestasi belajar menurut para ahli, yaitu:
• Menurut WinkelÂ
   Prestasi belajar adalah bukti seseorang telah mencapai keberhasilan. Bukti pencapaian tersebut merupakan sebuah hasil yang telah dilalui seseorang dengan usaha-usaha pembelajaran.
• Menurut Udin S. Winataputra
   Prestasi belajar adalah sebuah proses perubahan yang dicapai oleh individu sebagai hasil dari pengalaman. Jadi bisa diartikan bahwa prestasi belajar merupakan pencapaian dari sebuah pengalaman yang sudah dijalani oleh seseorang.
• Menurut Thursan HakimÂ
    Prestasi belajar yaitu proses perubahan yang dialami oleh seseorang baik itu perubahan kualitas dan kuantitas seperti tingkah laku, pengetahuan, sikap, kecakapan, dan lain sebagainya.Â
   Jadi prestasi belajar di sini diartikan sebagai perubahan pada diri seseorang menuju ke hal yang lebih baik.
• Menurut Arif Gunarso