Mohon tunggu...
Desti Marnida Sakerebau
Desti Marnida Sakerebau Mohon Tunggu... Guru - Mahasiswa

Saya suka membaca dan hobi saya main voli dan gitar

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Mengubah Diri Sendiri sebelum Mengubah Orang Lain

3 Juli 2024   12:24 Diperbarui: 3 Juli 2024   12:38 37
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Judul Buku : The psychology of change
Nama Penulis : David J. Lieberman, Ph.D
Penerbit & Thn Terbit : Qaf / 2023
Jumlah Halaman : 292
ISBN : 9786025547478
Panjang : 20.5cm
Lebar : 13.0cm
Bahasa : Indonesia
Cover Buku (hasil scan):

Buku karya David J. Lieberman, Ph.D ini tergolong sangat ampuh bagi siapa saja yang memerlukan saran dalam perubahan dirinya. Dalam buku ini dilengkapi rahasia-rahasia psikologis yang mempengaruhi sikap dan perilaku seseorang. Selain itu, juga terdapat beberapa teori dari para ahli psikologis seperti Abraham Maslow yang menyajikan hierarki kebutuhan dan teori lainnya. Buku ini sangat cocok untuk seseorang yang ingin mengubah suasana hati, perilaku pasif, rasa malas menjadi semangat. Secara umum buku ini menyajikan berbagai teknik yang dapat dipelajari sehingga dapat menjadikan diri lebih baik. Terdapat 4 bab yang didalamnya juga terdapat sub bab yang mengulas mengenai berbagai topik. Pada bab 1 membahas bagaimana mengubah kepercayaan dan nilai seseorang, pada bab 2 membahas bagaimana mengubah keadaan emosi sekarang, kemudian pada bab 3 membahas tentang bedah plastik kepribadian, terakhir bab 4 membahas bagaimana mengubah sikap dan perilaku seseorang. Untuk menjadikan diri lebih baik perlu adanya pembentukan sikap dan karakter seseorang. Terdapat beberapa contoh dan tinjauan strategi yang sering terjadi di lingkungan sekitar di dalam buku ini. Sehingga dalam buku ini penulis mengajak pembaca untuk lebih dulu memahami diri sendiri dan melakukan perubahan dalam diri kemudian bisa menerapkan dalam mengubah seseorang. Karena demikian perubahan seseorang tidak ditentukan dari orang lain, perubahan berasal dari diri sendiri. Untuk mengerti orang lain, perlu adanya adaptasi untuk meneliti dan mengerti bagaimana perasaan seseorang.

Pembentukan sikap tidak berasal dari orang lain. Banyak yang beranggapan bahwa seseorang bisa diubah dengan melakukan pendekatan. Namun, perubahan seseorang itu tergantung dari dirinya sendiri yang menerima dirinya dan mengenali siapa dirinya. Satu kalimat yang menarik dalam buku ini terdapat di halaman 203 yang berbunyi "Untuk mengubah orang lain, kadang-kadang kita harus mengubah diri sendiri". Konsep ini mengajarkan kita untuk memahami dan mengenali diri sendiri dan mengetahui sikap dalam diri kita yang perlu diubah supaya menjadi pribadi yang benar-benar baru sebelum kita mendapatkannya dari orang lain. Terakhir dalam buku ini penulis mengutip quotes dari Ralph Waldo Emerson yang berbunyi "yang paling kita inginkan adalah seseorang yang akan mendorong kita melakukan apa yang akan kita lakukan". Dalam hal ini, kita sebagai individu yang menginginkan perubahan dalam diri sendiri dan ingin mengubah seseorang kita harus memiliki pengaruh kuat sehingga membantu orang untuk hidup yang lebih bahagia dan bermanfaat. Dalam buku ini dari segi kebahasaan tidak banyak menggunakan istilah yang sulit dimengerti, juga terdapat petunjuk penggunaan yang dapat memudahkan pembaca dalam memilih topik yang sesuai dengan situasi yang dihadapi, penyajian dalam buku ini sangat runtut sehingga sangat mudah bagi pembaca dalam memahami tulisan dari buku ini, juga mengungkapkan fakta-fakta yang ada. Namun dalam buku ini, pembaca harus benar-benar teliti saat membaca. Karena tidak semua teknik dalam buku bisa digunakan. Pembaca perlu bijak dalam memilih teknik yang dapat digunakan dalam keadaan tertentu.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun