Apa sudah ada yang pernah pergi ke belitung? Negeri laskar pelangi yang memiliki sejuta keindahan alamnya. Tapi siapa sangka disana juga memiliki berbagai macam kuliner yang rasanya tak kalah dengan makanan eropa. Bersantai di tepi pantainya yang landai dengan semilir angin yang membelai setiap helai rambut untuk ikut menari merupakan suatu hal yang sangat menyenangkan. Namun rasanya kurang lengkap jika anda belum mencicipi makanan khas sana.
Gangan merupakan salah satu makanan andalan pulau belitung. Makanan yang terbuat dari ikan segar yang di masak dengan bumbu-bumbu pilihan ini sangat nikmat untuk disantap. Bagi anda yang ingin mencicipi tidak memerlukan kocek yang banyak, harganya masih sangat bersahabat dengan kantong untuk kalangan menengah ke bawah. Belitung juga memiliki sambal khas yaitu sambal sere, buat anda-anda yang awalnya tidak terlalu suka sere silahkan mencicipi sambal ini saya jamin anda akan mulai menyukai sere.
Selain memiliki pesona alam yang menyejukkan mata dan makan-makanan yang nikmat, Adat budaya disana juga masih sangat kental. Setiap tahun orang-orang disana melakukan ritual adat yang disebut dengan “MARAS TAUN”, acara ini dilakukan untuk menunjukan rasa syukur masyarakat belitung atas panen padi tahun itu. Biasanya setiap upacara adat tersebut masyarakat disana tidak pernah melupakan salah satu makanan yang disebut denngan “LEPAT” makanan ini terbuat dari beras ketan hasil panen yang dibungkus dengan daun yang sering digunakan oleh masyarakat sana sebagai bahan baku pembuat tikar.
Pesona dipulau belitung tidak akan habis untuk dibicarakan, tidak akan lelah mata memandang, dan tidak akan selesai saya utarakan hanya dengan tulisan. Maka dari itu untuk kalian yang bingung mencari tempat liburan datang saja ke pulau belitung. Penat dan letih kalian akan segera terbayarkan dengan pesona alam yang menyejukkan mata dan sambutan hangat dari masyarakatnya yang ramah-ramah.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H