Milenial adalah generasi yang lahir mulai dari rentang tahun 1980an sampai tahun 2000. Jadi bisa dibilang generasi milenial saat ini adalah anak-anak muda yang mulai tumbuh berkembang. Kata “Milenial” tak dapat terlepas dari cap negatif oleh masyarakat yang menilai anak milenial adalah generasi yang sibuk dengan gadget nya sehingga mengabaikan lingkungan sosial,boros untuk memenuhi kebutuhan lifestyle nya,keras kepala dan terlampau optimis mengenai masa depan,generasi milenial sudah sangat berpendidikan akan tetapi hasil akhirnya tak sesuia harapan dan masih banyak kesan-kesan negatif yang melekat pada generasi ini. Akan tetapi tidak semua anggapan itu benar,banyak para milenials yang dapat membuktikannya dengan mengukir prestasi yang gemilang. Berikut sederet milenials yang mengukir prestasi yang cemerlang :
- Kevin Sanjaya dan Marcus Fernaldi Gideon
- Mereka resmi menjadi pasangan nomor satu dunia setelah menjuarai pertandingan besar dunia yakni All England 2017. Setelah itu mereka menjuarai Malaysia Terbuka 2017,India Terbuka 2017 dan masih banyak sederet prestasi mereka yang mengharumkan nama bangsa.
- Joey Alexander
- Anak kelahiran 25 Juni 2003 ini merupakan pianis jazz asal Indonesia. Album Joey yang bertajuk “My Favorite Things” berhasil menempati posisi ke-50 dalam tangga lagu Billboard 200. Hal ini merupakan prestasi yang sungguh luar biasa.
- Marsha Chikita Fawzi dan Bayu Santoso
- Di bidang animasi para milineals Indonesia juga tak kalah cemerlang. Salah satunya adalah Marsha Chikita Fawzi yang merupakan salah satu animator dalam serial Upin dan Ipin yang terkenal itu. Disisi lain ada juga Bayu Santoso yang merupakan mahasiswa ISI (Institut Seni Indonesia) yang memenagkan lomba desain cover album yang diadakan oleh band besar dunia ,Maroon 5.
- Ivan Gunawan dan Rinaldy Yunardi
- Di bidang fashion,milenials Indonesia juga tak mau kalah. Mulai dari Ivan Gunawan yang gaun rancangannya diperagakan di ajang kontes dunia Miss Universe yang masuk dalam 15 gaun terindah dan berhasil menduduki posisi ke-8. Serta Rinaldy Yunardi yang hasil karyanya banyak dipakai musisi dunia,mulai dari sepatu hasil karyanya yang dipakai oleh Katy Perry lalu aksesoris yang digunakan oleh Nicki Minaj.
Dan masih banyak lagi nama-nama milenials lain seperti Rio Haryanto pembalap nasional yang punya sederet prestasi,Agnes Monica serta Cinta Laura yang memulai karir dikancah internasional,The Resonanz Children Choir tim paduan suara Indonesia yang menjuarai ajang Internasional,band Mocca asal Bandung yang sering mengisi soundtrack acara maupun film di Korea bahkan Jepang dan tak ketinggalan pula dibidang otomotif ada mobil hemat energi karya mahasiswa Universitas Indonesia yang tergabung dalam tim Sadewa UI yang memenangkan kategori Urban Concept ICE pada kompetisi Shell Eco Marathon Asia yang diadakan di Singapura. Sederet nama-nama tersebut membuktikan bahwa kita para milenials juga dapat bersaing dan berprestasi ,kita tidak hanya dimanjakan oleh fasilitas dan teknologi serta buta akan lingkungan sosial.
Sebagai para milenials kita harus mampu mengubah kesan negatif yang terlanjur di prasangkakan oleh masyarakat menjadi kesan yang positif. Kita bisa mulai merubah sifat-sifat buruk yang kita miliki dan mulai mempersiapkan diri untuk mengukir prestasi seperti sederet nama-nama saudara kita diatas. Mungkin memang tak semudah membalikkan telapak tangan namun kita harus berusaha sebisa mungkin untuk berprestasi karena kelak masa depan bangsa ini akan menjadi tanggung jawab kita milenials,karena kita para penerus bangsa. Jadi mari kita sama-sama berusaha dalam menggapai cita-cita kita masing-masing .
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H