Bila sedari awal kita meniatkan puasa ini karena ibadah, niscaya rasa lapar ataupun haus itu tidak akan terasa.Â
Ada baiknya, setelah sahur jangan tidur lagi. Dilansir dari kompas.com bahwa tidur langsung setelah sahur dapat membuat seseorang rentan mengalami gangguan pencernaan dan penyakit.Â
Ketiga, membersihkan diri di pagi hari
Setelah melaksanakan sahur, kita bisa melakukan aktivitas lainnya sembari menunggu adzan subuh berkumandang.Â
Salah satunya, dengan membersihkan diri di pagi hari (mandi pagi sebelum subuh). Begitu banyak manfaat yang akan kita diperoleh. Manfaat nyata yang akan langsung diperoleh adalah menghilangkan rasa kantuk.Â
Rasa kantuk jelas akan menyapa, namun kita sendiri harus bisa menetralisirnya, agar ibadah shalat subuh yang akan kita laksanakan berjalan dengan khusyuk.
Bila mana kita tidak siap, niscaya malah tertidur pulas hingga akhirnya kesiangan. Hal seperti ini jangan sampai dilakukan.
Dikutip dari sehatq.com bahwa manfaat lain yang bisa kita peroleh dari mandi sebelum waktu subuh adalah membuat wajah lebih bersih dan segar, mencegah berbagai penyakit, serta memperbaiki suasana hati atau mood.Â
Keempat, shalat subuh dan tilawah Al-Quran