Mohon tunggu...
KKN1 UINSU 2024 Kab. Batubara
KKN1 UINSU 2024 Kab. Batubara Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Uinsu

Olahraga

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pembukaan sekaligus Penyambutan Mahasiswa/i KKN 1 Reguler 2034 UIN-Sumatera Utara Di Desa Lalang

2 Agustus 2024   21:50 Diperbarui: 2 Agustus 2024   21:53 20
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Medang Deras, 29 Juli 2024 - Suasana penuh semangat dan antusiasme menyelimuti Desa Lalang, Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batu Bara, saat para mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler 1 dari Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) tiba untuk memulai program mereka. Acara pembukaan dan perkenalan ini menjadi momen penting bagi mahasiswa, warga desa, serta pihak universitas.


Kegiatan yang berlangsung di Balai Desa Lalang ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Kepala Desa Lalang, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Bintara Pembina Desa (Babinsa), Bhabinkamtibmas, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) , Tokoh Agama atau BKM Masjid, dan juga Kepala Dusun.


Dalam sambutannya, Kepala Desa Lalang menyambut baik kedatangan para mahasiswa dan mengungkapkan harapannya agar program KKN ini dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat desa dan memberikan kesempatan emas bagi mahasiswa untuk belajar langsung dari masyarakat dan mengaplikasikan pengetahuan mereka dalam konteks nyata.

Acara perkenalan diisi dengan pengenalan masing-masing mahasiswa dan menyampaikan rencana serta program kerja yang akan dilakukan selama 1 bulan. Program-program tersebut mencakup berbagai aspek, diantaranya sosialisasi tentang pencegahan stunting dan bahaya pernikahan dini, sosialisasi tentang moderasi beragama dengan meningkatkan toleransi beragama, sosialisasi tentang bahaya narkoba dan judi online, pendampingan literasi bagi anak di desa lalang, penyuluhan tentang gemar menabung bagii anak, pelatihan umkm bagi ibu ibu pkk dalam pemberantasan kemiskinan di desa lalang

Respon warga desa pun sangat positif. Mereka menyambut baik inisiatif dan semangat para mahasiswa.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun