wisata belanja ke Mall? aku aku, pasti banyak yang acung jari. Yap, shopping atau hanya sekadar window shopping ke mall emang seru, barangnya banyak dan beragam, tempatnya bersih dan pastinya dingin karena setiap pojokan ada AC, tapi tahukah kalian berbelanja ke pasar tradisional juga seru loh. Ayo ngaku kapan terakhir ke pasar tradisional? atau jangan-jangan ada sebagian dari kalian yang belum pernah ke pasar tradisional ya?, wah sayang sekali. Untuk memotivasi kalian mencoba sensasi wisata belanja ke pasar tradisional, coba lihat alasan kenapa kita harus ke pasar tradisional.
Siapa yang suka1. Barangnya lengkap
Barang-barang yang dijual di pasar tradisional sangat lengkap, kalian bisa menemukan pakaian, peralatan dan perlengkapan rumah tangga, produk kecantikan, kebutuhan pokok (beras, gula, tepung, dll), mainan anak, makanan, buah-buahan, sayur-sayuran, pokoknya pasar tradisional lengkap, bahkan jika beruntung kalian akan mendapatkan barang-barang unik dan menarik, misalnya kalian akan menemukan jajanan tradisional dengan cita rasa yang khas dibuat langsung oleh para pedagang yang membuatnya sendiri. Jangan sampai kalap ya belanjanya.
2. Semua produk segar
Barang-barang yang ada di pasar tradisional di pasok dari para distributor langsung. Jika kalian ingin berbelanja sayuran dan buah-buahan maka kalian akan mendapatkan produk yang sangat segar karena semuanya berasal langsung dari petaninya. Jika kalian ke pasar tradisional yang menjual daging dan ikan, maka kalian juga akan mendapatkan produk yang segar karna daging berasal dari tempat pemotongan hewan dan ikan berasal dari nelayan. Yang segar-segar memang menggodakan?
3. Membantu perekonomian Masyarakat
Tahukan kalian bahwa para pedagang di pasar adalah salah satu bentuk UMKM, jadi dengan berbelanja di pasar tradisional kalian telah membantu perekonomian masyarakat terutama masyarakat kecil. Para pedagang di pasar adalah orang-orang yang mengais rejeki untuk menghidupi keluarganya, tak jarang kita akan melihat pedagang yang hanya menjual satu jenis produk saja, dengan harga yang relatif sangat murah bahkan ada yang menjual hasil panennya sendiri ke pasar agar dapat menyambung hidup. Percayalah mereka yang jualan di pasar tidak melulu untuk menjadi kaya, ada yang berjualan agar dapur tetap ngebul.
4. Seru Â