Mohon tunggu...
Denny S. Batubara
Denny S. Batubara Mohon Tunggu... Penulis - Orang Biasa

Menulislah dengan laptop, jangan dengan hati karena hati gak bisa dipakai menulis

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Kalahkan Turkmenistan, Langkah Awal ke Piala Dunia

23 Juli 2011   10:36 Diperbarui: 26 Juni 2015   03:26 344
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Olahraga. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Malam nanti, kalau tidak ada perubahan, laga kualifikasi Pra Piala Dunia 2014, antara Indonesia lawan Turkmenistan akan disiarkan RCTI.

Laga ini adalah laga hidup mati. Sebab jika kalah, Indonesia harus menang besar di Senayan. Timnas yang berangkat ke Ashgabat dengan sejumlah persoalan, sebenarnya memiliki kemampuan untuk memenangkan pertandingan. Trio Gonzales, Boaz dan Arif di depan akan memberi warna lain bagi timnas.

Saya masih ingat bagaimana Boaz melesakkan gol ke gawang Uruguay dalam laga persahabatan di Senayan. Saat ini, Uruguay sedang menantikan gelar Copa America mereka yang ke-15. seharusnya Indonesia pun menang.

Langkah awal Indonesia di Turkmenistan sangat menentukan apakah Timnas akan lolos ke Brasil. Masalahnya, kita lihat sendiri bagaimana Malaysia dalam 3 pekan, kedatangan tamu istimewa, Arsenal, Liverpool, dan Chelsea. Kita? tak ada tamu yang datang... Kita malah sibuk berpolemik tentang penggantian pelatih.

Terlepas dari semua persoalan PSSI, saya masih berharap agar kita meraih prestasi. Semoga hasil di Asgabath nanti menjadi langkah awal Indonesia menuju Piala Dunia.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun