Mohon tunggu...
DENI
DENI Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Cara Menghilangkan Komedo Disekitar Hidung Secara Alami

14 Februari 2019   18:13 Diperbarui: 14 Februari 2019   18:30 87
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hasil gambar untuk foto hidung komedo (https://www.prettycat.uk)

Tidak dapat kita pungkiri bagi setiap manusia, masalah penampilan sangatlah penting bagi disetiap kalangan baik wanita maupun pria. penampilan yang paling utama yang selalu dijaga adalah wajah. masalah pada wajah baik pria maupun wanita bermacam-macam seperti jerawat, komedo yang ada dihidung dan lainnya yang membuat kita tidak percaya diri. 

Nah, kali ini saya akan berbagi tips bagaimana cara merawat sekaligus menghilangkan salah satu masalah pada wajah yaitu komedo pada hidung. bahan yang digunakan adalah bahan yang mudah untuk didapatkan bahan tersebut seperti pasta gigi dan garam dapur. kenapa saya sarankan menggunakan pasta gigi, karena khasiat pasta gigi dalam menyingkirkan komedo. terkandung bahan yang membantu mengeringkan pori yang terinfeksi. 

Sedangkan garam dapur, selain dikenal sebagai bumbu dapur untuk memantapkan citarasa pada masakan juga bisa membersihkan komedo secara aman dan alami. pasalnya, garam mengandung banyak mineral dan vitamin yang ampuh untuk membunuh bakteri penyebab jerawat sekaligus bisa menyingkirkan sel kulit mati serta debu penyumbat pori-pori. 

Kedua bahan tersebut juga menimbulkan efek samping bagi kulit yang sensitif dan pemakaian yang berlebihan. tidak lagi berlama-lama mau tau cara menggunakannya? pertama, masukan terlebih dahulu pasta gigi putih tidak disarankan pasta gigi yang gel kedalam tempat untuk mencampurnya dengan garam dapur. takaran untuk pasta gigi satu sendok teh. kedua, campurkan garam dapur ke pasta gigi yang tadi, takaran untuk garamnya satu sendok teh. kemudian beri sedikit air bersih dan diaduk sampai pasta gigi dan garam tersebut tercampur dengan baik . 

Pemberian air bersihnya jangan sampai terlalu banyak. ketiga, oleskan ke bagian hidung yang ada komedo oleskan sampai benar-benar rata dan jauhi dari mata. tunggu kurang lebih 15 menit sampai adonan pasta gigi dan garam hampir mengering. memang agak sedikit perih dimata dikarenakan efek pasta gigi. kemudian yang terakhir, bilas hidung dengan air bersih sampai bagian hidung yang dioleskan adonan tadi bersih. itu saja yang dapat saya bagi mengenai bagaimana menghilangkan komedo dengan bahan yang mudah didapat. saya sudah membuktikan sendiri khasiat bahan yang saya sarankan tadi, semoga informasi ini bermanfaat. Terima Kasih...

 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun