Mohon tunggu...
Dendry Drio
Dendry Drio Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Ibnu Chaldun Jakarta

Panggilan Dendry Tinggal Dijakarta Pusat Hobi Olahraga, Traveling, dan Touring kendaraan motor Anak pertama dari empat bersaudara

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Mengenal Golok Sobang

10 Februari 2023   16:47 Diperbarui: 10 Februari 2023   22:30 1203
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Golok Kunang (Sulangkar) Khas Golok Sobang Banten

Banten– Golok adalah pisau besar terbuat dari besi atau baja yang digunakan untuk membelah atau memotong. Golok kerap digunakan sebagai alat berkebun oleh masyarakat Indonesia. Hingga saat ini golok masih umum digunakan sebagai senjata dalam seni bela diri silat.

Salah satu pengrajin Golok asli Sobang yakni Bapak Saripan atau Ipong.kerajinan turun temurun yang sudah ada sejak dulu. Bapak Saripan mulai produksi Golok pada tahun 1998.yang beralamat di Jl. Citeujah, Cisatong RT.005 RW.003 Sindanglaya, Kecamatan Sobang, Banten.


Bapak Saripan memproduksi berbagai jenis golok,salah satunya Sulangkar. Bagi pecinta seni atau koleksi senjata,kalian wajib mengoleksi golok yang satu ini karena golok sobang sendiri mempunyai ciri khas khusus yaitu Sulangkar atau serat pada bagian dalam golok. Pada gagang golok terdapat ikatan kain sebagai ciri khas.selain itu, pada sarung golok terdapat lilitan tali yang di sebut dengan Simpai.

Bahan yang digunakan dalam pembuatan golok sobang ini yakni besi baja karbon, besi per keong (per mobil) serta kayu mahoni dan tanduk rusa sebagai bahan pembuatan ganggang dan sarung golok.

Dibawah ini jenis kerajinan yang di produksi oleh Bapak Saripan

  • Wajah Selap                : Rp 200.000 (Tanpa sarung) dan Rp 500.000 (Pakai sarung)
  • Arit                              : Rp 50.000
  • Sulangkar                    : Rp 1.000.000 –  Rp 3.000.000 (Tergantung ukuran)

Owner sekaligus pengrajin (Pandai besi) Bapak Saripan /  Ipong
Owner sekaligus pengrajin (Pandai besi) Bapak Saripan /  Ipong

Golok Kunang (Sulangkar) Khas Golok Sobang Banten
Golok Kunang (Sulangkar) Khas Golok Sobang Banten

Ada tiga jenis ukuran golok yang diproduksi Bapak Saripan yaitu,ukuran 20cm, 25cm dan paling Panjang 40cm. Kualitas golok sobang sendiri sangat bagus dan terjamin ketahanan dan ketajamannya. Karena di produksi sedemikian rupa menggunakan arang untuk membakar besi serta air khusus yang sudah ada sejak jaman dulu sebagai air turun temurun khusus untuk pembuatan golok.

Untuk pemesanan memakai sistem PO (Pre – Order). Pemesanan khusus besi mentah 1 hari pengerjaan sedangkan untuk pembuatan golok full gagang dan sarung memakan waktu 1 setengah bulan. Jika kalian berminat bisa langsung menghubungi Bapak Saripan melalui nomor telepon 083-128-788-793 atau Langsung saja datang kelokasi .(untuk lokasi akuratnya bisa search di google maps).

Penulis : Ahmad Mikail, Dendry Drio, Dinda Utami, Melinda Endarti, Rifki Sirojudin

Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Ibnu Chaldun Jakarta

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun