Mohon tunggu...
Demi Nawipa
Demi Nawipa Mohon Tunggu... -

Menuntut ilmu ke Jogja untuk membangun Papua

Selanjutnya

Tutup

Politik

Dialog Jakarta-Papua Sukses? Tanah Papua Jadi Damai

31 Maret 2015   15:30 Diperbarui: 17 Juni 2015   08:44 90
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

DIALOG JAKARTA-PAPUA SUKSES?

TANAH PAPUA JADI DAMAI

Papua merupakan negeri luas yang terletak di sebelah timur Negara Kesatuan Republik Indonesia, dengan segala kekayaan alamnya, Papua merupakan anugrah terbesar bagi bangsa Indonesia yang harus dijaga dan dilindungi. Namun, dalam kenyataannya hingga saat ini, Papua masih menjadi salah satu daerah konflik di tanah air tercinta ini. Mengapa? Karena masih adanya perbedaan persepsi dan pandangan baik terhadap maupun oleh masyarakat Papua itu sendiri.

Pemerintah Indonesia telah berupaya melakukan berbagai cara untuk mendamaikan berbagai polemik yang terjadi di tanah Papua, namun mengapa hingga saat ini belum juga menjadi damai?? Kembali kepada masing-masing individu yang memandang upaya tersebut sebagai hal yang positif atau negatif. Upaya pemerintah untuk mengadakan Dialog Jakarta-Papua menunjukkan bahwa Pemerintah memberikan perhatian yang besar terhadap kehidupan masyarakat Papua.

Pada umumnya suatu dialog digunakan sebagai media atau sarana untuk membahas dan menyelesaikan permasalahan secara bermartabat, diplomatis, dan tanpa kekerasan. Dalam dialog, semua peserta yang hadir saling menerima keberadaannya, saling menghormati martabat kemanusiannya, saling membuka diri terhadap sesama, saling menyampaikan pendapatnya tanpa mengancam, dan saling mendengarkan dan memahami satu sama lain. Hanya dialog yangbisa memungkinkan semua pihak yang bertikai atau berperang untuk bertemu guna mencari dan menemukan solusi atas berbagai persoalan.

Demikian pula Dialog Jakarta-Papua yang kini diperjuangkan oleh banyak pihak, baik di Tanah Papua maupun di berbagai Provinsi di Indonesia, dipahami sebagai sarana atau media untuk menyelesaikan masalah Papua.

Dialog Jakarta-Papua diperlukan sebagai sarana atau wadah, untuk bertemu, duduk bersama, dan membahas dengan kepala dingin dan hati tenang, semua persoalan dan menetapkan solusi-solusi yang dapat diterima oleh semua pihak.

Sebab itu semua pihak dimohon untuk mendorong Dialog Jakarta-Papua sebagai sarana terbaik demi menciptakan perdamaian dan mempercepat pembangunan di Tanah Papua.

Itulah sebabnya, demi Papua Tanah damai, dialog Jakarta-Papua harus mau dijadikan sebagai misi bersama, yang harus segara dihayati oleh Jakarta-Papua dalam menciptakan perdamaian dan mempercepat pembangunan di Tanah Papua. Kita perlu menghindari penyalahgunaan Dialog Jakarta-Papua sebagai ancaman, karena seyogyanya dialog tidak mengancam siapa pun.

Demi Nawipa

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun