Secara bahasa, Rubu' Khali berarti seperempat yang kosong atau empty quarter. Disebut demikian karena luas wilayah ini adalah seperempat wilayah Arab Saudi dan belum ada orang yang tinggal disana. Saking panas dan gersangnya.
Namun seperti yang disebutkan diatas, menyebut Arab Saudi panas dan gersang baru benar setengah. Karena Arab Saudi juga negara yang dingin dan hijau.
Selain memiliki musim panas, Arab Saudi juga mengalami musim dingin. Sekitar Bulan November -- Maret, suhu rata-rata di Arab Saudi berkisar antara 25 -- 15 derajat celcius di siang hari. Sementara pada malam hari, cuaca bisa turun menjadi 10 - 5 derajat celcius.
Baca juga;
Suhu lebih dingin akan kita rasakan bila menjelajah kawasan pegunungan subur di Arab Saudi seperti Taif. Masyarakat Taif bisa merasakan dingin sampai 10-5 derajat celcius pada siang hari.
Arab Saudi memang memiliki Rubu' Khal yang dikenal gersang. Sehingga tidak ada orang yang bisa tinggal di wilayah itu.
Meski begitu, berdekatan dengan Rubu' Khal juga ada Abha. Ibu Kota Provinsi Asir. Pegunungan subur beriklim sejuk. Karena sejuknya, Kota ini menjadi destinasi wisata kalangan menengah masyarakat Arab Saudi. Karena kalangan atas nya kerap pergi ke Swiss.
Baca juga;
Tidak seperti yang disangkakan orang, Kota ini bukan hanya memiliki tanaman hijau, tetapi juga hutan serta sungai yang mengalir. Masyarakat Indonesia kerap menyebut Abha sebagai Puncak nya Arab Saudi. Karena sejuk dan hijau nya.