Mohon tunggu...
Defa Siti Fauziah
Defa Siti Fauziah Mohon Tunggu... Mahasiswa - -

In a world of worriers, be the warrior.

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

The Maze Runner Masih Menjadi Salah Satu Film Terseru di 2021

4 Agustus 2021   19:20 Diperbarui: 4 Agustus 2021   19:32 2125
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

The Maze Runner adalah film trilogi Amerika Utara bergenre thriller fiksi ilmiah yang disutradarai oleh Wes Ball. Film ini diadaptasi dari novel 'The Maze Runner' karya James Dashner, penulis fiksi spekulatif Amerika Utara. Novel ini diterbitkan pertama kali pada tahun 2009.

'The Maze Runner' adalah film pertama yang dirilis pada 19 September 2014. Dengan tokoh utama Thomas yang diperankan oleh Dylan O'Brien.

Lift berbentuk kotak membawa Thomas ke sebuah hutan (Glade) yang dikelilingi tembok labirin raksasa, hal tersebut membuat Thomas dan para gladers lainnya yang kehilangan ingatan harus mencari jalan keluar. 

Banyak rintangan yang harus dilalui oleh Thomas, Newt, Chuck, Minho, Frypan, Teresa, dan gladers lainnya sampai akhirnya mereka berhasil keluar dari labirin raksasa tersebut.

Banyak orang berkata bahwa film ini sukses membawa mereka kedalam suasana film tersebut, yakni seakan-akan mereka ada di dalam labirin raksasa bersama para gladers. Cemas, takut, khawatir, tegang menjadi teman mereka dalam menonton film ini. 

'The Maze Runner' juga sukses merajai Box Office dengan pendapatan yang sangat besar di pekan pertama mereka. 

Selain itu, di ending film ini tersimpan misteri yang belum terpecahkan, sehingga membuat penonton merasa penasaran dan tidak sabar untuk menonton sekuel dari The Maze Runner. 

Karena kesuksesan tersebut, akhirnya sekuel kedua yang berujudul 'The Maze Runner: Scorch Trials' rilis pada 18 September 2015.

Pada sekuel ini, teori-teori yang dibuat oleh penonton terpatahkan. Salah satunya, teori bahwa mereka akan hidup damai diluar labirin bersama para manusia lainnya yang dijadikan 'kelinci percobaan' oleh WCKD.

Pasalnya, Thomas dan kawan-kawannya harus dihadapkan dengan masalah lain yang jauh lebih besar dibanding masalah yang telah terjadi di film pertama.

Mereka harus mengikuti tes tahap kedua yang diberikan WCKD. Thomas dan kawan-kawannya berusaha sangat keras untuk menemukan keberadaan The Right Arm yang konon bisa menyelamatkan mereka dan bisa bekerja sama melawan WCKD. Penonton dibuat penasaran dan dibuat semakin jengkel dengan tokoh dibalik organisasi WCKD ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun