PLOt diundang untuk berpartisipasi dengan membawa satu teks pertunjukan drama tari yang berjudul: Upacara dan Kehidupan. Teks ini digubah oleh Thompson Hs berdasarkan rekaman karya almarhum Jefar Lumban Gaol yang pernah diterbitkan oleh Deutsche Welle, sebuah lembaga penyiaran Jerman pada 1988.
PLOt berencana menyanggupi undangan Komite Folklore Global dengan rencana 17 personel sebagai satu tim. Proses latihan telah dilakukan sejak dua bulan lalu, di sela-sela kerjasama PLOt untuk tahun kedua dengan Institut Seni Indonesia (ISI) Padangpanjang Sumatera Barat yang mempersiapkan garapan naskah Ugamo Malim, Horja Bolon Na Parpudi ke Vietnam 23 -- 30 September 2019 lalu. (*).
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H