Mohon tunggu...
Dedy Padang
Dedy Padang Mohon Tunggu... Petani - Orang Biasa

Sedang berjuang menjadikan kegiatan menulis sebagai sarana yang sangat baik untuk menenangkan diri dan tidak tertutup kemungkinan orang lain pula.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Semuanya Bermula dari Kamar Tidur yang Bersih

15 November 2020   08:34 Diperbarui: 15 November 2020   08:39 283
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi kamar tidur (pixabay.com) 

Suatu hari di akhir pekan, saya membersihkan ruang tidur saya. Kegiatan itu sudah menjadi kebiasaan bagiku. Namun di hari itu saya melakukan pembersihan secara menyeluruh, mulai dari kamar mandi, bongkar ranjang dan melap semua peralatan yang ada di dalam kamar. Entah mengapa pada hari itu saya ingin menemukan suasana baru di ruang tidur ku.

Kebetulan ruang tidurku tidak begitu besar. Saya mulai dari membersihan kamar mandi. Lantainya saya brus dan bak airnya saya kuras. Karena tidak memiliki cairan pembersih kamar mandi, saya menggunakan deterjen. Selain karena busanya melimpah, aromanya juga tahan lama.

Dari kamar mandi, saya beralih ke ranjang. Sprei dan sarung bantal saya rendam dan cuci. Kasur dan bantal saya jemur. Papan-papan ranjang saya lepas dan saya jemur juga.

Setelah semua peralatan tidur beres, saya beralih membersihkan peralatan --peralatan yang ada di kamar tidur, mulai dari meja, kursi, lemari, rak buku, kosen jendela dan jendela. 

Langit-langit kamarku juga saya bersihkan. Dan terakhir saya menyapu dan mengepel ruang tidur saya. Butuh waktu kurang lebih 3 jam untuk membersihkan semuanya.

Menjelang siang, saya mengambil bantal dan papan-papan ranjang dari tempat jemurannya. Semuanya saya pasang pada tempatnya. Dan setelah semuanya selesai saya menyeduh teh dan duduk di lantai kamar sambil bermain gadget.

Yang membuat saya menuliskan artikel tentang kegiatan ku membersihkan kamar tidurku tersebut ialah saat saya merasa begitu nyaman duduk lantai. Ada rasa nyaman yang bercampur lega yang luar biasa yang kurasakan. 

Sungguh perasaan yang sangat saya butuhkan saat itu dan itulah yang menjadi alasan mengapa saya melakukan kebersihan secara menyeluruh di ruang kamar tidur ku.

Dari kegiatan membersihkan kamar, juga rasa nyaman yang kurasakan setelahnya, saya jadi mengerti mengapa kita diminta untuk selalu bersih dalam hidup, bukan saja bersih secara jasmani tetapi juga rohani. 

Orang yang hidupnya bersih, hatinya tulus, akan memperoleh kebahagiaan setiap saat. Dan itu nyata ketika orang yang banyak menyimpan atau menyembunyikan kebenaran hidupnya akan diliputi kekhawatiran.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun