Mengelola uang nampaknya hal yang simpel. Tapi nyatanya banyak orang yang masih belum bisa mengelola keuangan mereka dengan baik. Di awal bulan gajian uang masih banyak, namun di akhir bulan sudah habis lagi. Jangankan untuk menabung, untuk hal yang penting pun masih belum bisa dipenuhi.
Tapi bagaimana dengan cara pengusaha sukses mengelola keuangan mereka? Ternyata pengusaha sukses mengelola keuangan mereka secara baik. Salah satunya adalah Djohan Darmady, pemilik PT. Greenlm Aftech yang merupakan sebuah perusahaan LED terbesar di Indonesia. Djohan Darmady mengelola keuangannya dengan baik, sehingga mendukung kelancarannya dalam membangun bisnisnya hingga sebesar sekarang.
Kali ini Djohan Darmady ingin membagikan tips dan saran bagaimana ia bisa mengatur keuangannya dengan baik. Berikut tipsnya :
- Catat Segala Macam Pengeluaran
Apakah anda selama ini tidak pernah mencatat pengeluaran anda? Maka sebaiknya anda harus segera mencatat pengeluaran anda, sekecil apapun itu. Pengeluaran yang tidak dicatat meskipun kecil maka jika diakumulasikan akan berjumlah besar dan itu akan membebani keuangan anda. Jika anda tidak mau pusing mencatat maka anda bisa menggunakan aplikasi manager keuangan yang sekarang banyak beredar di android ataupun app store.
- Buat Rekening Kedua
Jika anda selama ini hanya memiliki satu rekening, maka sebaiknya anda harus memiliki rekening tambahan. Bisa dengan rekening dari bank yang sama ataupun dengan rekening bank yang berbeda. Tujuannya tentu untuk memudahkan anda dalam memisahkan pemasukan dan pengeluaran anda. Jika rekening utama anda untuk menerima transfer gaji dan untuk belanja keperluan sehari-hari, maka di rekening kedua ini bisa anda gunakan untuk menabung dan menyimpan dana darurat.
- Tabung Gaji Anda Di Awal
Banyak orang yang memiliki kebisasaan untuk membelanjakan uang mereka di awal mereka mendapat gaji. Namun menurut Djohan Darmady, kebiasaan ini adalah kebiasaan yang buruk jika anda ingin memiliki keuangan yang sehat. Djohan menyarankan agar anda menabung gaji anda terlebih dahulu di awal, baru setelah itu anda membelanjakan sisa uang yang masih anda miliki.
- Jangan Mudah Berhutang
Untuk memenuhi kekurangan anda dalam membeli sesuatu, biasanya anda lebih memilih untuk berhutang terlebih dahulu kepada teman atau keluarga. Tapi hal ini adalah kebiasaan yang buruk. Memang anda akan terlena dan merasa kalau anda memiliki uang yang lebih banyak, tapi anda harus segera melunasinya sesuai perjanjian. Terutama jika anda berhutang hanya untuk keperluan konsumtif, jelas ini adalah hal yang harus sangat dihindari.
- Tambah Pendapatan
Anda mungkin masih merasa kurang dengan gaji yang anda terima saat ini. Nah kalau begitu sudah saatnya anda mencari pekerjaan tambahan untuk menambah pendapatan anda. Bisa dengan mengajar, berjualan online, menulis artikel lepas dsb. Hal ini juga yang dilakukan oleh Djohan Darmady dari dahulu ia di awal membangun bisnis hingga saat ini. Djohan tidak pernah menggantungkan pendapatannya hanya dari satu sumber penghasilan saja, namun dari berbagai penghasilan. Sehingga Djohan bisa menjadi pengusaha sukses seperti saat ini.
Begitulah tips mengelola keuangan yang dibagikan oleh Djohan Darmady, salah satu pengusaha sukses di Indonesia  yang memiliki berbagai macam perusahaan. Semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H