Bursa transfer paruh musim liga 1 segera dibuka, seluruh klub bersiap berburu pemain baru untuk menambal kekurangan dan menambah kekuatan di putaran kedua nanti. Beberapa klub pun sudah terang terangan akan merekrut pemain baru bahkan ada yang sampai merombak skuad. Tidak terkecuali dengan persib, klub asal asal kota bandung ini sudah mulai ancang ancang untuk merekrut beberapa pemain incaran guna menambal kekurangan kekurangan tim.Â
Luis Milla selaku pelatih bahkan sudah menyebut secara spesifik area fullback kiri harus segera ditambal imbas cederanya Zalnando dan David Rumakiek. Selain fullback kiri, beberapa posisi lain juga masih harus ditambah kekuatannya. Apalagi jadwal yang super padat, agenda timnas dan kemungkinan -- kemungkinan tak terduga lain seperti cidera harus bisa diantisipasi dari awal. Maka dari itu, kami merangkum beberapa pemain yang berpotensi merapat ke kubu maung bandung di putaran ke 2 nanti.
1. Edo Febriansyah (Rans Nusantara)
Berposisi sebagai fullback kiri andalan Rans Nusantara di liga 1, Anggota tim nasional indonesia ini mempunyai kaki kiri yang hebat dalam melakukan krosing maupun tendangan yang berbuah gol. Terbukti dari 11 kali penampilannya di liga 1, ia sudah mengoleksi 2 gol dan 2 assist bersama Rans. Profil Edo Febriansyah sangat cocok dengan kebutuhan skuad maung bandung saat ini yang tengah krisis fullback pasca cederanya beberap pemain.
Kans untuk bergabug dengan persib juga cukup besar, mengingat nama persib yang sudah sangat dikenal di Indonesia. peluang untuk meningkatkan karir dan memenangkan trofi bersama klub juga bisa menjadi salah satu alasan logis untuk Edo berseragam persib bandung.
2. Alwi Slamat (Persebaya Surabaya)
Kapten Persebaya Surabaya ini sebenarnya sudah dirumorkan bergabung dengan persib pada awal musim lalu, berbarengan dengan Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya. Namun saat itu, Alwi memilih memperpanjang kontrak dengan persebaya, klub yang sudah membesarkan namanya.
Rumor tersebut muncul kembali pada bursa transfer paruh musim ini. Berposisi natural sebagai gelandang bertahan, namun Alwi Slamat juga mampu tampil baik di posisi fullback kiri maupun kanan, yang akan sangat cocok dengan kebutuhan persib bandung saat ini. Di liga 1 2022-2023, Alwi Slamat mempunyai statistik cukup baik dengan 14 kali penampilan, memberikan 1 kali assist dan mencatatkan 3 kartu kuning.