Mohon tunggu...
Deddy Husein Suryanto
Deddy Husein Suryanto Mohon Tunggu... Penulis - Content Writer

Penyuka Sepak Bola. Segala tulisan selalu tak luput dari kesalahan. Jika mencari tempe, silakan kunjungi: https://deddyhuseins15.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Pekan 25 Liga Inggris dan Prediksi Klasemen Akhir 6 Besar

5 Februari 2019   13:58 Diperbarui: 13 Mei 2019   00:18 131
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gonzalo Higuain cetak dua gol di laga keduanya di Premier League (pekan 25). Sumber: nytimes.com

"Chelsea dan Manchester City bangkit, Liverpool dan Arsenal ketar-ketir."

Akhir pekan lalu, sekaligus awal bulan Februari, telah menjadi momen-momen krusial bagi tim-tim besar di Liga Inggris. Karena, mereka mulai harus kembali fokus ke kompetisi lain selain berkompetisi di liga domestik (Premier League). 

Enam tim besar di Liga Inggris (Liverpool, Man. City, Tottenham Hotspur, Chelsea, MU, dan Arsenal) akan berlaga di Liga Champions dan Liga Europa pada 12-15 Februari 2019. Sehingga, mereka tidak boleh kehilangan momentum juga di kompetisi domestik.

Hal ini sangat diperhatikan ketika musim kompetisi telah memasuki pekan 25. Chelsea dan City yang sebelumnya tersandung, kini, berhasil bangkit di pekan ke-25. Tidak tanggung-tanggung bagi City, karena, mereka berhasil memenangi duel 'big match' melawan Arsenal di Etihad Stadium. 

Artinya, peluang mereka tetap berada di zona juara terjaga dan sekaligus menyingkirkan peluang bagi tim-tim di bawahnya untuk mendekat. Nahasnya hal ini dialami oleh Arsenal yang sudah kehilangan magisnya, setelah di paruh pertama musim kompetisi berhasil menjalankan beberapa pertandingan dengan rentetan 'unbeaten' yang cukup panjang.

Bersama hasil laga ke-25 tersebut, Arsenal bisa dipastikan hanya memiliki target untuk mengakhiri musim di zona Liga Champions; minimal posisi ke-4. Namun, bukan perkara mudah bagi Arsenal untuk dapat meraih posisi itu. Karena, jika melihat progres tim-tim lainnya, Arsenal tergolong hanya mampu memaksimalkan hasil pertandingannya sendiri dan sangat bergantung juga pada hasil dari tim-tim lainnya di zona 6 besar teratas.

Hal ini tergolong sulit. Mengingat MU sudah bangkit, dan Chelsea kemungkinan akan terbantu performanya dengan kehadiran pemain pinjaman dari AC Milan, Gonzalo Higuain. Sedangkan berharap Tottenham jatuh performanya juga cukup sulit. Mengingat chemistry di antara pelatih dan pemain sudah terjalin cukup baik, walau mereka harus menghadapi beberapa laga dengan absennya Harry Kane yang masih cedera.

Lalu, bagaimana dengan peluang juara di Liga Inggris? Tim manakah yang dapat berpeluang merengkuhnya?

Secara matematis, ada 4 tim yang memiliki peluang cukup besar untuk meraih gelar juara Liga Inggris di musim 2018/19 ini. Yaitu, Liverpool si pemuncak klasemen, Man. City kedua, menyusul kemudian ada Tottenham dan Chelsea. Namun, secara peluang yang cukup besar berada di dua klub teratas, The Reds dan The Citizens. Kedua tim ini difavoritkan---salah satunya---akan menjadi juara.

Pertanyaan pentingnya adalah seberapa besar peluang Liverpool ataupun Manchester City untuk juara?
Liverpool sebagai pemuncak klasemen sementara jelas akan memiliki peluang untuk juara. Namun, kendalanya adalah mereka pelan-pelan mulai kehilangan banyak poin akhir-akhir ini. 

Dua kali tertahan imbang membuat mereka semakin didekati oleh rival-rivalnya. Jarak sebelumnya yang mencapai 5-7 poin, kini justru tersisa 3 poin saja untuk memisahkan antara posisi kesatu dengan kedua.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun