ERPORIO adalah sebuah perusahaan yang menyediakan solusi Sistem ERP berbasis cloud yang dirancang untuk mempermudah dalam hal bisnis serta dalam mengelola  berbagai aspek operasional. ERPORIO memberikan beberapa pelayanan fitur seperti pencatatan transaksi, manajemen faktur, pelaporan pajak otomatis, serta pemantauan inventaris dan keuangan.
Sistem ini dapat membantu bisnis dalam meningkatkan efisiensi dengan memberikan visibilitas yang baik untuk data keuangan serta inventaris, yang dimana sangat cocok untuk pengambilan keputusan dan pengelolaan persediaan. ERPORIO ini sangat cocok untuk bisnis kecil hingga menengah yang ingin mengotomatisasi proses manajemen.
OVA Innovation Technologi
OVA merupakan solusi Sistem ERP yang berfokuskan pada graphic visual serta business intelligence, tidak hanya itu OVA juga memiliki banyak layanan solusi yang komprehensif untuk berbagai kebutuhan bisnis, seperti manajemen keuangan, penjualan, pengadaan, manajemen inventaris, serta modul-modul lainnya seperti e-commerce, pengelolaan sumber daya manusia (Human Capital Management), dan sistem penggajian (Payroll Management). Sistem ini dirancang untuk membantu perusahaan dalam mengintegrasikan data dari berbagai departemen agar lebih efisien dan terhubung, memungkinkan pengambilan keputusan yang lebih cepat dan akurat untuk operasi bisnis.
Societech
Societech adalah perusahaan teknologi yang berfokus pada pengembangan solusi yang menekankan interaksi sosial dan kolaborasi antar manusia. Societech didirikan dengan misi mengubah dampak teknologi terhadap masyarakat.
Tujuan Societech adalah mengurangi isolasi pribadi yang disebabkan oleh penggunaan perangkat teknologi dengan menciptakan platform yang meningkatkan interaksi sosial dan pengambilan keputusan kelompok. Dengan menggunakan teori sosiologi dan inovasi teknologi, perusahaan menyediakan layanan yang membantu bisnis mengembangkan sistem yang lebih memenuhi kebutuhan masyarakat dan melindungi privasi pengguna.
Societech juga terlibat dalam berbagai proyek yang bertujuan untuk memberikan dampak positif kepada masyarakat melalui transformasi digital, termasuk menyederhanakan proses bisnis melalui AI dan otomatisasi, serta membantu pemerintah dan organisasi mengadopsi layanan digital yang komprehensif.
Societech beroperasi di lingkungan yang kompleks dan diatur secara ketat, mendukung kliennya mulai dari mengembangkan strategi hingga menerapkan solusi digital berkelanjutan.
Annisa Dev adalah solusi Teknologi Informasi bersistem ERP. Teknologi serta sistem ini digunakan untuk mengelola serta mengintegrasi sebuah proses dalam bisnis. Vendor ini memberikan sebuah penawaran untuk solusi sistem tunggal yang mengintegrasi seluruh proses bisnis.
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!