Mohon tunggu...
Dean Wahyu
Dean Wahyu Mohon Tunggu... Editor - Work, Travel, Desain, and Photography
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Seorang konten writer yang hanya ingin berbagi informasi dalam sebuah tulisan sederhana.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Rotaryana Resmi Buka Ajang Bezzera Latte Art Competition 2022

23 Mei 2022   14:32 Diperbarui: 23 Mei 2022   14:43 296
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: rotaryana.com

Ajang Bezzera Latte Art Competition 2022 yang digelar oleh Rotaryana sudah resmi dibuka. Kompetisi dapat diikuti oleh masyarakat umum di seluruh Indonesia yang menggunakan mesin kopi Bezzera untuk bisa menunjukkan kemampuan dan pengetahuan mereka dalam mengkreasikan Latte Art berbahan dasar kopi.

Peserta dalam kompetisi ini akan menampilkan keahlian mereka yang dikemas dalam sebuah video menarik. Nantinya, video yang akan dikumpulkan melalui Instagram ini diharapkan juga sebagai sarana edukasi serta hiburan bagi masyarakat di seluruh Indonesia seputar kopi dan Latte Art.

Presiden Direktur Rotaryana, Karisma Kamdani mengatakan, Bezzera Latte Art Competition 2022 ini merupakan ajang bagi para Barista untuk mengasah kemampuan, keterampilan serta kreativitas mereka dalam pembuatan Latte Art.

"Selain itu ajang ini juga diharapkan dapat menginspirasi para barista dan komunitas kopi di seluruh Indonesia dalam mengembangkan industri kopi di Tanah Air" katanya.

Pendaftaran sekaligus video submission kompetisi dibuka pada 17 Mei- 05 Juni 2022 dan tidak dipungut biaya alias gratis. Video diunggah melalui akun Instagram masing-masing peserta disertai caption menarik tentang Latte Art yang dibuat.

sumber: rotaryana.com
sumber: rotaryana.com

Jangan lupa untuk mention dan tag akun Instagram Rotaryana menggunakan tagar #BLAC2022 #BezzeraLatteArtCompetition2022 #LatteArtCompetition dan #Rotaryana.

Untuk pendaftaran silakan kunjungi lama resmi Rotaryana. dan informasi lebih lanjut mengenai ketentuan kompetisi bisa disimak di Instagram @rotaryana. Sebagai informasi, penilaian Latte Art mencakupi: Visual Foam Quality, Contrast Between Ingredients, Harmony, Size, Position of Pattern, dan Level of Difficulty Successfully Achieved.

Kompetisi ini menghadirkan tiga juri yang kompeten dan berpengalaman di bidang kopi, pertama Iwan Setiawan (Johni) dengan segudang prestasi salah satunya pernah meraih juara kedua Indonesia Aeropress Championship 2016 serta telah mengantongi Certified Judges Indonesian Coffee Event 2017, 2018. Juri kedua Johni, ada Fernando Ricardo Co-Founder Coffee rose sekaligus barista trainer yang juga sudah mengantongi Indonesia Brewer Cup Certified Judge.

Terakhir ada Marco Poidomani, orang pertama di Sisilia yang memperoleh sertifikasi sistem diploma kopi pada tahun 2012, sertifikat paling terkenal di seluruh dunia yang diberikan kepada para profesional kopi, yang diakui oleh SCAE (Speciality Coffee Association of Europe). Belum lama ini  pada 2020 lalu, Marco berhasil menempati juara ketiga sebagai barista terbaik di final nasional kopi di Good Spirits.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun