Mohon tunggu...
Deajeng Nurrafi
Deajeng Nurrafi Mohon Tunggu... Lainnya - mahasiswa

movie, basket, memasak

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kunjungan Edukatif di TK ISLAM AL - AZHAR 51: Membangun Keceriaan Bersama

12 Oktober 2024   14:20 Diperbarui: 12 Oktober 2024   14:35 39
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
keasikan bermain permainan tradisional bersama TK AL - AHZAR 51 SIDOARJO

Kunjungan Edukatif di TK ISLAM AL -- AZHAR 51 : Membangun Keceriaan Bersama

Sidoarjo, 9 Oktober 2024 -- Dalam upaya melestarikan budaya dan memperkenalkan kearifan lokal kepada generasi muda, Kampung Lali Gadget Sidoarjo menggelar acara kunjungan ke TK ISLAM AL - AZHAR 51 SIDOARJO yang bertujuan untuk memperkenalkan berbagai permainan tradisional Indonesia yang kini mulai jarang dimainkan oleh anak-anak di tengah gempuran permainan digital dan teknologi modern.


Dalam acara tersebut, sebanyak 192 peserta TK Al-Azhar 51 tampak antusias mengikuti berbagai permainan yang diawali dengan jamuran, bakiak panjang, kelompen tali, gasing, egrang, panahan, holahop, dan kodok sarung. Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang bermain, tetapi juga sarana untuk mengasah keterampilan motorik, kerja sama, dan kreativitas anak.
 Permainan tradisional memiliki banyak nilai yang bisa diajarkan kepada anak-anak, seperti kebersamaan, kejujuran, dan ketangkasan. Melalui permainan ini, kami berharap anak-anak bisa lebih mengenal budaya lokal dan memupuk semangat kebersamaan sejak dini. Para siswa terlihat sangat menikmati permainan yang diajarkan dan salah satu siswa, (Gibran) terlihat sangat senang bermain bersama teman-temannya.


Kegiatan semacam ini diharapkan dapat terus dilaksanakan secara rutin, agar anak-anak dapat lebih mengenal dan mencintai permainan tradisional yang sarat akan nilai budaya. Selain itu, kegiatan ini juga memberikan ruang bagi anak-anak untuk berinteraksi langsung dengan teman-teman mereka, menciptakan suasana belajar yang menyenangkan di luar ruang kelas.
Permainan tradisional yang dahulu merupakan bagian tak terpisahkan dari kehidupan anak-anak Indonesia kini mendapat perhatian kembali melalui program-program seperti ini. Mari kita jaga permainan tradisional kita agar tidak menghilang tergerus zaman.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun