Mohon tunggu...
Dea Amorita
Dea Amorita Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa STAI Riyadhul Jannah

Hobi Cari Uang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Membentuk Identitas Diri: Resolusi Pribadi yang Membawa Perubahan di Tahun 2024

10 Januari 2024   14:33 Diperbarui: 10 Januari 2024   15:11 96
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Dengan menyadari kekurangan, Anda dapat fokus pada perbaikan diri, sementara menerima kelebihan membantu memelihara rasa harga diri yang sehat. Menerima diri sendiri dengan baik juga mempengaruhi cara Anda berinteraksi dengan orang lain. Ini memungkinkan Anda untuk memiliki hubungan yang lebih autentik dan jujur. Dengan menerima keadaan diri apa adanya, seseorang dapat mengurangi tingkat stres dan kecemasan yang mungkin timbul akibat tekanan untuk menjadi "sempurna". Menerima kekurangan dan kelebihan bukan berarti menyerah atau tidak mencari perbaikan, tetapi lebih kepada pengakuan dan penghargaan terhadap diri sendiri dengan segala dimensinya.

Dalam mengawali tahun sebaiknya setiap individu mempunyai resolusi terbaik dalam hidupnya dan apa yang sudah direncanakan akan menjadi sebuah manifestasi dalam kehidupan selanjutnya. Misalnya ditahun ini berharap dalam meningkatkan kesehatan maka mulailah dengan rajin berolahraga, menjaga pola makan dan hidup sehat, kurangi stress beban pikiran, atau mungkin sesekali anda perlu jalan-jalan untuk melepas penat dalam pekerjaan maupun beban hidup yang ada. Begitu pula dengan keuangan, rincilah pemasukan dan pengeluaran disetiap bulannya sehingga anda dapat mengatur keuangan dengan baik, hindari pengeluaran yang berlebihan akan tetapi harus selalu sisihkan untuk kepentingan pribadi seperti self reward dan juga jangan lupa bersedekah dan bantu orang yang membutuhkan. Buat prinsip untuk selalu membantu oranglain, apabila tidak dapat membantunya minimal jangan menyusahkan hidupnya. Buatlah resolusi terbaik anda, list apa saja yang akan anda lakukan ditahun ini agar merubah hidup anda lebih baik lagi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun