Mohon tunggu...
Humas Lapas Leok
Humas Lapas Leok Mohon Tunggu... Operator - Lapas Kelas III Leok

Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Pastikan Makanan WBP Baik, Pengawas Dapur Lapas Leok Rutin Lakukan Kontrol

17 September 2024   12:41 Diperbarui: 17 September 2024   12:42 9
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Buol - Pengawas dapur Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Leok Kanwil Kemenkumham Sulteng melaksanakan kegiatan monitoring secara langsung mengenai proses pengolahan bahan makanan sampai dengan penyajian makanan untuk Warga Binaan Lapas Leok. Selasa (17/09/2024).

Pentingnya menjaga kualitas makanan karena dari makananlah kesehatan WBP akan terjaga dan juga dari sisi keamanan akan terjaga. Selain itu sebagai wujud pelayanan kepada warga binaan, Lapas Leok wajib memperhatikan kualitas bahan makanan yang ada. Kegiatan ini bertujuan menjaga kualitas makanan sesuai Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI Nomor 40 Tahun 2017 tentang Pedoman Penyelenggaraan Makanan bagi Tahanan, Anak, dan Narapidana serta merupakan salah satu bentuk pelayanan prima yang diberikan Lapas Leok.

Humas Lapas Leok
Humas Lapas Leok

Dalam kesempatan ini, Mohamad Yusran, S.H. Selaku Kasubsi Pembinaan menyampaikan bahwa "semua kegiatan di dapur harus selalu mendapatkan monitoring lebih, pengecekan secara rutin harus ditingkatkan dan kebersihan menjadi fokus utama yang harus selalu diperhatikan. Makanan ini masalah yang tergolong vital, mohon diperhatikan dengan seksama mulai dari pengelolaan bahan makanan sampai diproses jadi makanan, jangan sampai warga binaan di dalam bisa sakit karena proses pengolahan makanan yang salah", ujarnya.

Dengan adanya kegiatan monitoring yang ketat di dapur Lapas Leok, diharapkan kualitas dan keamanan makanan bagi Warga Binaan dapat terjaga dengan optimal. Kepatuhan terhadap peraturan dan perhatian yang cermat terhadap setiap tahap pengolahan makanan merupakan wujud komitmen Lapas Leok dalam memberikan pelayanan prima dan memastikan kesehatan serta kesejahteraan warga binaan. Upaya ini juga mencerminkan tanggung jawab lembaga dalam menciptakan lingkungan yang aman dan sehat, yang pada akhirnya mendukung proses pembinaan yang lebih baik

(Humas Lapas Leok)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun