Dava Dwi Aditya Fikriansyah
Mahasiswa Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi Prodi Pengembangan Masyarakat Islam UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
Wanita memliki kedudukan yang mulia dalam islam, dan pengaruh besar dalam setiap kehidupan keluarga muslim. wanita harus berpegang teguh di atas ajaran quran dan hadist karena dirinya akan menjadi madrasah pertama bagi anak anak nya dengan begitu dia akan menjadi contoh yang baik bagi keturunannya.
Dengan berpegang teguh dengan perintah dan ajaran Allah serta Nabi Muhammad SAW, Muslim dan Muslimah tidak akan tersesat di jalan keburukan, sebagaimana Rasul bersabda "Aku tinggalkan pada kalian dua perkara, di mana kalian tidak akan tersesat selama berpegang dengan keduanya, yaitu Kitab Allah dan sunnahku." (Diriwayatkan oleh Imam Malik dalam al-Muwaththa' kitab Al-Qadar III)
Peran Wanita bisa di katakan banyak dan penting bahkan terkadang hal hal yang seharusnya di lakukan oleh pria juga bisa di lakukan oleh Wanita, maka dari itu para pria tidak sepatutnya merendahkan Wanita. Dalam sebuah hadits disebutkan bahwa pernah ada seorang laki-laki datang kepada Rasulullah dan berkata, "Wahai Rasulullah, siapa orang yang paling berhak bagi aku untuk berlaku bajik kepadanya?" Nabi menjawab, "Ibumu."
Orang itu bertanya lagi, "Kemudian setelah dia siapa?" Nabi menjawab, "Ibumu." Orang itu bertanya lagi, "Kemudian setelah dia siapa?" Nabi menjawab, "Ibumu." Orang itu bertanya lagi, "Kemudian setelah dia siapa?" Nabi menjawab, "Ayahmu." (HR. Bukhari, Kitab al-Adab no. 5971 juga Muslim, Kitab al-Birr wa ash-Shilah no. 2548)
Islam benar benar telah mengangkat derajat kedudukan Wanita dengan kemuliaan yang belum pernah di lakukan oleh agama lain, termasuk penghargaan Islam kepada wanita bahwasanya Islam memerintahkan kepada suami agar menafkahinya, mempergaulinya dengan baik, menghindari perbuatan zhalim dan tindakan menyakiti fisik atau perasaannya.
- Saat Wanita memasuki usia remaja, dia di hormati di muliakan orang tua nya sangat khawatir dengan nya meliputinya dengan penuh perhatian, tidak akan rela jika ada laki laki yang mengganggunya.
- Saat Wanita menikah, dia telah terikat oleh satu pria hal itu dilaksanakan dengan mengucap kalimatullah dan dengan perjanjian yang kokoh. وَمِنْ اٰيٰتِهٖٓ اَنْ خَلَقَ لَكُمْ مِّنْ اَنْفُسِكُمْ اَزْوَاجًا لِّتَسْكُنُوْٓا اِلَيْهَا وَجَعَلَ بَيْنَكُمْ مَّوَدَّةً وَّرَحْمَةًۗ اِنَّ فِيْ ذٰلِكَ لَاٰيٰتٍ لِّقَوْمٍ يَّتَفَكَّرُوْنَ "Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu istri-istri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan dijadikan-Nya di antaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berpikir." (QS Ar-Rumm : 21)
وَإِذَا طَلَّقْتُمُ النِّسَاءَ فَبَلَغْنَ أَجَلَهُنَّ فَأَمْسِكُوهُنَّ بِمَعْرُوفٍ أَوْ سَرِّحُوهُنَّ بِمَعْرُوفٍ ۚ وَلَا تُمْسِكُوهُنَّ ضِرَارًا لِتَعْتَدُوا ۚ وَمَنْ يَفْعَلْ ذَٰلِكَ فَقَدْ ظَلَمَ نَفْسَهُ ۚ وَلَا تَتَّخِذُوا آيَاتِ اللَّهِ هُزُوًا ۚ وَاذْكُرُوا نِعْمَتَ اللَّهِ عَلَيْكُمْ وَمَا أَنْزَلَ عَلَيْكُمْ مِنَ الْكِتَابِ وَالْحِكْمَةِ يَعِظُكُمْ بِهِ ۚ وَاتَّقُوا اللَّهَ وَاعْلَمُوا أَنَّ اللَّهَ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيمٌ
"Apabila kamu menalak istri-istrimu, lalu mereka mendekati akhir idahnya, maka rujukilah mereka dengan cara yang makruf, atau ceraikanlah mereka dengan cara yang makruf (pula). Janganlah kamu rujuki mereka untuk memberi kemudaratan, karena dengan demikian kamu menganiaya mereka." (QS Al-Baqarah : 231) - Saat Wanita menjadi ibu, maka tugas nya bertambah dengan adanya buah hati, ia harus mengajarkan dan menanamkan pola pikir dan kebiasaan baik untuk buah hati nya. وَوَصَّيْنَا الْاِنْسَانَ بِوَالِدَيْهِۚ حَمَلَتْهُ اُمُّهٗ وَهْنًا عَلٰى وَهْنٍ وَّفِصَالُهٗ فِيْ عَامَيْنِ اَنِ اشْكُرْ لِيْ وَلِوَالِدَيْكَۗ اِلَيَّ الْمَصِيْرُ "Dan Kami perintahkan kepada manusia (berbuat baik) kepada dua orang ibu-bapaknya; ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah, dan menyapihnya dalam dua tahun." (QS Luqman :14)
وَقَضَىٰ رَبُّكَ أَلَّا تَعْبُدُوا إِلَّا إِيَّاهُ وَبِالْوَالِدَيْنِ إِحْسَانًا ۚ إِمَّا يَبْلُغَنَّ عِنْدَكَ الْكِبَرَ أَحَدُهُمَا أَوْ كِلَاهُمَا فَلَا تَقُلْ لَهُمَا أُفٍّ وَلَا تَنْهَرْهُمَا وَقُلْ لَهُمَا قَوْلًا كَرِيمًا "Dan Tuhanmu telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu bapakmu dengan sebaik-baiknya." (QS Al-Israa' : 23) Seorang laki-laki datang kepada Rasulullah SAW dan bertanya: "Ya Rasulullah, siapa di antara manusia yang paling berhak aku pergauli degan baik?" Rasulullah sallallahu alaihi wasallam menjawab, "Ibumu." Dia bertanya lagi, "Kemudian siapa?" Rasulullah sallallahu alaihi wasallam menjawab, "Ibumu." Dia bertanya, "Lalu siapa lagi?" Beliaumenjawab, "Ibumu." Dia bertanya lagi, "Kemudian siapa?" Rasulullah sallallahu alaihi wasallam menjawab, "Kemudian ayahmu." (HR Bukhari- Muslim) - Saat Wanita menjadi nenek, maka nilai dan kedudukannya bertambah di mata anak anak dan cucu cucu nya.